Kompas TV olahraga sepak bola

Maarten Paes Diincar Empoli, Susul Jay Idzes ke Serie A?

Kompas.tv - 10 Juli 2024, 10:48 WIB
maarten-paes-diincar-empoli-susul-jay-idzes-ke-serie-a
Kiper FC Dallas Maarten Paes memegang bola selama babak pertama pertandingan sepak bola MLS melawan Minnesota United di St. Paul, Minn., Sabtu, 8 Juni 2024. (Sumber: AP Photo/Abbie Parr)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Deni Muliya

Baca Juga: Kata Ketum PSSI soal Proses Naturalisasi Maarten Paes: Proses di FIFA Masih Panjang

Proses Kepindahan Federasi Maarten Paes

Setelah resmi menjadi WNI bulan April lalu, proses kepindahan federasi Paes untuk menjadi pemain Timnas Indonesia hingga sekarang masih belum beres.

Diketahui, proses tersebut terhambat karena Paes tersandung regulasi eligible FIFA.

Mantan pemain FC Utrecht itu tercatat membela Timnas Belanda U21 ketika usianya telah menginjak 22 tahun.

Dalam regulasi yang ada, FIFA mengatur batas 21 tahun bagi seorang pemain dapat berganti federasi melalui jalur keturunan dan sejenisnya jika belum membela sebuah tim nasional.

Untuk mengatasi hambatan tersebut,  pihak PSSI-pun menempuh jalur gugatan di persidangan Arbitrase Olahraga (CAS).

Namun per hari ini belum ada update kejelasan dari proses CAS untuk Maarten Paes.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga berharap, publik tanah air tetap mempercayakan penuh kepada PSSI terkait proses yang sedang ditempuh untuk Paes.

Maarten Paes mencium Bendera Merah Putih setelah resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI), Selasa (30/4/2024). (Sumber: PSSI)

"Kami lagi berjuang terus melalui CAS. Di FIFA juga sama, kita ada proses tersendiri," kata Arya dikutip dari BolaSport, Selasa (9/7/2024).

"Tapi prosesnya bertarung, misalkan ditolak kan masih bisa terus bertarung lagi. Kita dari dulu seperti itu," imbuhnya.

"Ada tahapan yang kita masih kejar sampai habis masa proses itu. Selama ini kan timnya PSSI sudah biasa mengerjakan seperti ini. Maksudnya banyak naturalisasi untuk yang seperti ini," jelasnya.

Dengan begitu, belum diketahui kapan Paes bisa untuk membela Garuda bersama Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong bakal melakoni babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia mulai bulan September 2024.

Tim Garuda mendatang lawan-lawan raksasa Asia di Grup C yaitu Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China.

Baca Juga: Resmi Jadi WNI, Maarten Paes: Bangsa Ini Layak Berada di Piala Dunia




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x