“Saya tetap fokus ya dengan penunjukan diri sebagai pelatih timnas U-17 Indonesia," kata Bima Sakti, Jumat (30/6/2023), dikutip dari BolaSport.
“Saya menilai penolakan itu wajar karena mereka mau timnas ini bagus, bukan? Itulah pelampiasan mereka saat sampaikan kritik,” tuturnya.
Lebih lanjut, Bima Sakti juga mengaku tidak baper dengan kritikan yang datang kepadanya.
Dia tak mau memikirkan reaksi negatif yang seringkali meremehkan kemampuan dirinya sebagai pelatih.
"Selama ini saya tidak pernah baper, tahu sendiri dari zaman dulu bagaimana? Tetapi saya tidak baper dan menilai positif saja,” ujarnya.
Dengan kesempatan yang diberitakan PSSI ini, kata Bima, satu-satunya cara untuk membayar kepercayaan ini adalah dengan bekerja keras di Timnas U17.
Dia menegaskan akan melatih Timnas U17 dengan amanah dan akan memilih putra-putra terbaik berdasarkan kemampuan yang dimiliki, tanpa ada pemain titipan.
“Ya, kerja keras saja, yang penting saya amanah,” tegasnya.
“Artinya tidak ada pemain titipan dan yang terpenting jujurlah,” pungkas Bima Sakti.
Baca Juga: GBK Dipakai Konser, JIS Tak Layak, Pengamat Sebut Tak Masalah jika Piala Dunia U17 Tidak di Jakarta
Sumber : BolaSport
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.