Kompas TV nasional rumah pemilu

Sebut Anies, Ganjar, dan Prabowo Belum Siapa-siapa, Ketua KPU: Jangankan Calon, Bacapres Saja Belum

Kompas.tv - 25 Agustus 2023, 11:50 WIB
sebut-anies-ganjar-dan-prabowo-belum-siapa-siapa-ketua-kpu-jangankan-calon-bacapres-saja-belum
Ketua KPU RI Hasyim Asyari saat jumpa pers menanggapi putusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus) terkait gugatan Partai Prima, Kamis (2/3/2023). (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI memandang tiga kandidat bakal calon presiden yang telah diusung oleh partai politik, belum menjadi siapa-siapa.

Ketiganya adalah Anies Baswedan yang diusung oleh Koalisi Perubahan, Ganjar Pranowo yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perubahan (PDIP), dan Prabowo Subianto yang diusung Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

Penjelasan itu disampaikan oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari pada wartawan, Kamis (24/8/2023).

"Dalam pandangan saya, Mas Anies, Mas Ganjar dan Pak Prabowo, belum siapa-siapa dalam konteks Pilpres 2024,” jelasnya.

“Mengapa demikian, karena pendaftaran bakal pasangan calon Pilpres 2024 belum terjadi," ujar Hasyim, dikutip Kompas.com.

Hasyim menegaskan, saat ini tahap pendaftaran bakal pasangan capres-cawapres belum dimulai, sehingga mereka belum menjadi bakal calon presiden.

Baca Juga: Hasil Putusan MK, KPU Bakal Revisi PKPU soal Kampanye di Fasilitas Pemerintah dan Tempat Pendidikan

"Saat ini masih bulan Agustus 2023, belum masuk tahapan pendaftaran bakal pasangan calon Pilpres 2024. Jangankan jadi calon, sebagai bakal calon presiden saja belum," ujarnya.

Sebagai informasi, pendaftaran bakal calon presiden (bacapres) baru dibuka KPU RI pada 19 Oktober 2023 nanti.




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x