Kompas TV nasional rumah pemilu

PPP Tanggapi Hasil Survei Litbang Kompas: Kami Ikhtiar Sandiaga Jadi Pendamping Ganjar

Kompas.tv - 22 Agustus 2023, 12:04 WIB
ppp-tanggapi-hasil-survei-litbang-kompas-kami-ikhtiar-sandiaga-jadi-pendamping-ganjar
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Uno di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (18/8/2023). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Deni Muliya

Selain itu, lanjut dia, upaya yang akan digaungkan PPP adalah dalam hal menyusun srategi pemulihan perekonomian Indonesia. 

"Sekarang sedang menyusun strategi baru dengan tagline Harga Murah, Kerja Mudah, Hidup Berkah. Ini yang terus kami gaungkan di setiap pertemuan, dan berharap masyarakat bisa hidup sejahtera," katanya. 

Tiga tokoh memiliki tingkat keterpilihan atau elektabilitas tertinggi di masyarakat sebagai bakal cawapres di Pilpres 2024.

Hal ini terekam dalam survei Litbang Kompas yang dilakukan pada 27 Juli - 7 Agustus 2023. 

Dikutip dari Kompas.id, Selasa (22/8/2023), ketiga tokoh itu ialah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau yang karib disapa Kang Emil, dengan elektabilitas 8,4 persen.

Lalu Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dengan 8,2 persen, dan Menteri BUMN Erick Thohir 8 persen.

Elektabilitas Erick yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PSSI naik signifikan.

Ia sebelumnya hanya mengantongi tingkat keterpilihan di bawah 5 persen, pada Agustus 2023, angkanya naik menjadi 8 persen.

Erick kini memiliki elektabilitas tertinggi, setelah Emil dan Sandi, dalam bursa bakal cawapres 2024. 

Baca Juga: Sandiaga Uno Mengaku Tak Berharap Dipinang Ganjar Jadi Cawapres: Saya Malu Minta-minta Jabatan

Dengan proporsi keterpilihan yang terpaut tipis, kurang dari 1 persen dan tentunya di bawah ambang margin of error survei sebesar 2,6 persen, tiga figur bakal cawapres teratas tersebut bisa dikatakan tengah berada pada posisi seimbang. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x