Kompas TV nasional politik

Gegara Kasus Mario Dandy Menkeu Sri Mulyani Tabuh Genderang Perang Buat Pegawai yang Pamer Harta

Kompas.tv - 25 Februari 2023, 06:18 WIB
gegara-kasus-mario-dandy-menkeu-sri-mulyani-tabuh-genderang-perang-buat-pegawai-yang-pamer-harta
Menteri Keuangan Sri Mulyani menyikapi kasus penganiayaan serta pamer harta yang dilakukan Mario Dandy Satriyo (20), anak dari pejabat di Direktorat Jenderal Pajak Rafael Alun Trisambodo saat jumpa pers, Jumat (24/2/2023). (Sumber: YouTube Kemenkeu)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Gading Persada

"Saya sangat berharap masyarakat membantu kami untuk menjaga penegakan disiplin dan integritas dari Kemenkeu," ujar Sri Mulyani. 

Rafael Diberhentikan dari jabatan

Terkait sanksi kepada Rafael Alun Trisambodo, Sri Mulyani telah menginstruksikan Inspektorat Jenderal Kemenkeu untuk melakukan pemeriksaan harta kekayaan dan kewajaran dari harta Rafael Alun Trisambodo.

Dalam proses pemeriksaan RAT juga dicopot dari tugas dan jabatannya selaku Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah Ditjen Pajak Jakarta Selatan II.

Baca Juga: Alami Pembengkakan Otak, David Korban Penganiayaan Mario Belum Siuman!

Sri Mulyani juga meminta agar seluruh proses pemeriksaan dilakukan secara detail dan teliti hingga kemudian bisa menetapkan tingkat hukuman disiplin yang akan diberikan.

"Saya juga sudah minta agar pemeriksaan pelanggaran disiplin sodara RAT ditindaklanjuti. Saat ini sudah diterbitkan surat tugas pemeriksaan pelanggaran disiplin untuk sodara RAT," ujar Sri Mulyani. 

"Sebagai bendahara negara kepercayaan masyarakat tidak boleh dikhianati. Tidak boleh dikompromikan," pungkasnya. 

Adapun saat ini Mario Dandy Satriyo (20), anak dari pejabat pajak telah ditetapkan sebagai tersangka penganiayaan anak.


 

Mario dijerat dengan Pasal 76c juncto Pasal 80 UU Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak subsider Pasal 351 ayat 2. 
 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x