Kompas TV lifestyle kesehatan

Studi Terbaru Ungkap Merokok Satu Batang Bisa Mengurangi Usia hingga 20 Menit

Kompas.tv - 2 Januari 2025, 22:40 WIB
studi-terbaru-ungkap-merokok-satu-batang-bisa-mengurangi-usia-hingga-20-menit
Seorang lelaki tua berhenti sejenak untuk merokok sambil memilah-milah sampah di tempat pembuangan sampah untuk mencari bahan-bahan yang akan dijual di Lujan, Argentina, Kamis, 29 Agustus 2024. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV — Studi terbaru dari University College London (UCL) mengungkapkan, satu batang rokok dapat mengurangi harapan hidup perokok hingga 20 menit. 

Temuan ini menjadi pengingat keras akan dampak merokok bagi kesehatan, khususnya bagi perokok jangka panjang.

Dalam editorial yang diterbitkan di jurnal Addiction, para peneliti UCL memanfaatkan data dari British Doctors Study dan Million Women Study untuk menganalisis hubungan antara kebiasaan merokok dan harapan hidup. 

Baca Juga: Merokok Tingkatkan Berbagai Risiko Penyakit Kaki, Bukan Hanya Kapalan

Hasilnya menunjukkan, pada pria, satu batang rokok mengurangi usia hingga 17 menit. Sementara itu, pada wanita, efeknya lebih besar, yakni 22 menit per batang rokok.

Merokok telah lama diketahui sebagai penyebab utama penyakit yang dapat dicegah. Di Inggris, meskipun risikonya telah dipublikasikan secara luas, masih terdapat lebih dari 6,5 juta perokok aktif. 

Dilansir dari Medical Express, penelitian UCL juga menegaskan bahwa dampak buruk merokok bersifat kumulatif, artinya semakin banyak rokok yang dikonsumsi, semakin besar pula kerusakan yang ditimbulkan.

Namun, para peneliti menekankan bahwa berhenti merokok di usia berapa pun tetap memberikan manfaat. 

Tidak merokok selama seminggu, misalnya, dapat mencegah pengurangan harapan hidup hingga satu hari. 

Berhenti selama beberapa bulan bahkan dapat mencegah penurunan harapan hidup hingga satu minggu.

Para peneliti juga menemukan bahwa usia ketika seseorang berhenti merokok memengaruhi besarnya manfaat yang diperoleh. 

Mereka yang berhenti merokok sebelum usia 40 tahun, misalnya, dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit terkait rokok hingga 90 persen.

Tips Berhenti Merokok

Bagi mereka yang ingin berhenti merokok, berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan:

1. Tentukan target berhenti: Tetapkan tanggal pasti untuk mulai berhenti merokok.

2. Kenali pemicu: Identifikasi situasi yang biasanya membuat Anda ingin merokok dan cari cara untuk menghindarinya.

3. Gunakan dukungan: Bergabunglah dengan komunitas atau kelompok pendukung untuk berbagi pengalaman dan motivasi.

4. Coba terapi pengganti nikotin: Produk seperti permen karet atau plester nikotin dapat membantu mengurangi gejala putus nikotin.

5. Konsultasi dengan tenaga medis: Dokter atau konselor dapat memberikan panduan serta dukungan tambahan. 

Baca Juga: Target Resolusi 2025, Diet Sehat, Kelola Emosi hingga Stop Merokok Beserta Cara Mewujudkannya


 




Sumber : Medical Express




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x