"Guna telur itu hanya untuk mengikat adonan, sehingga sebutir telur saja sudah cukup, baik telur ayam negeri atau ayam kampung," jelas Chef Aji.
Baca Juga: Resep Puding Buah Sehat dengan Vla, Cocok untuk Menu Buka Puasa Ramadan
Tambahkan Baking Soda
Untuk membuat kue kering yang renyah dan bertekstur crunchy, tambahkan sedikit baking soda ke dalam adonan, sebanyak seujung sendok teh atau kira-kira 5 gram.
Selain membuat kue lebih crunchy, baking soda juga bisa membuat umur simpan kue kering lebih lama dan lebih awet.
Resep Kastengel Premium untuk Lebaran 2023
Dikutip dari buku 100 Resep Kue Kering Pilihan Ny. Liem dari Chendawati terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, berikut resep kastengel.
Bahan I:
- 150 gram mentega
- 150 gram margarin
- 2 kuning telur
- 2 sdt penyesap rasa (opsional)
- 1 sdt emplex
- 1 sdt garam
Bahan II:
Bahan III:
- 125 gram keju parmesan, parut
- 125 gram keju cheddar, parut
Bahan IV (campur dan ayak):
- 25 gram tepung maizena
- 25 gram susu bubuk
- 500 gram tepung terigu protein sedang
- 1 sdt baking powder
Bahan V (campur dan saring):
- 5 kuning telur
- 1 sdm air
- 1/2 sdt minyak sayur
- 2 tetes pewarna kuning telur (opsional)
Bahan VI:
- Keju cheddar parut secukupnya
Baca Juga: Resep Es Pisang Ijo Khas Makassar, Enak dan Menyegarkan, Cocok untuk Menu Buka Puasa
Cara Membuat Kastengel
- Campur dan kocok bahan I hingga mengembang dan putih.
- Tuangkan bahan II sedikit demi sedikit sambil terus dikocok.
- Masukkan bahan III dan kocok kembali sebentar.
- Masukkan bahan IV sedikit demi sedikit, aduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata.
- Cetak adonan lonjong, berbentuk U atau sesuai selera.
- Letakkan dan susun di dalam loyang yang telah diolesi dengan margarin hingga rata.
- Olesi seluruh permukaan adonan dengan bahan V hingga rata, taburi dengan bahan VI.
- Panggang di dalam oven dengan suhu 150 derajat celsius selama 20 menit, kecilkan api menjadi 100 derajat celsius lalu panggang kembali selama 20 menit hingga matang dan kering.
- Angkat dan dinginkan, simpan ke dalam stoples kedap udara.