Kompas TV kuliner cerita rasa

Resep Sate Kambing Empuk dan Tidak Bau, Dilengkapi Cara Bikin Bumbu Kecap dan Kacang

Kompas.tv - 8 Juli 2022, 13:20 WIB
resep-sate-kambing-empuk-dan-tidak-bau-dilengkapi-cara-bikin-bumbu-kecap-dan-kacang
Resep sate kambing empuk dan tidak bau untuk persiapan Iduladha 2022. (Sumber: Sajian Sedap)
Penulis : Dian Nita | Editor : Edy A. Putra

Baca Juga: Bosan Olahan Daging yang Itu-Itu Saja? Coba Resep Sate Kambing No Bakar-Bakar Berikut Ini

Setelah diberi bumbu dan dibentuk, sate dapat disimpan dalam freezer selama 1 minggu. Tempatkan sate dalam wadah tertutup.

Bila ingin disajikan, hilangkan dahulu bekunya kembali ke suhu ruangan baru kemudian dipanggang.

Resep Bumbu Kecap untuk Cocolan Sate Kambing

Sate kambing bumbu kecap. (Sumber: sajian sedap)

Bahan: 

  • 10 buah cabai rawit, iris
  • 5 buah bawang merah, iris
  • 2 lembar daun jeruk, iris
  • 1 buah tomat, iris
  • 100 ml kecap manis

Baca Juga: Resep Sate Kambing Bumbu Kecap Khas Yogyakarta, Pas untuk Sajian Iduladha

Cara membuat bumbu kecap:

  1. Siapkan mangkuk.
  2. Tata irisan cabai rawit, bawang merah, daun jeruk, dan, tomat, tuangkan kecap manis.
  3. Sajikan sate kambing dengan sambal kecap.

Resep Bumbu Kacang untuk Cocolan Sate

Resep dan cara membuat bumbu kacang untuk cocolan sate kambing. (Sumber: Sajian Sedap)

Bahan:

  • 100 gram bawang merah
  • 80 gram bawang putih
  • 50 gram cabai merah
  • Kacang tanah secukupnya, haluskan
  • Kecap manis secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya

Baca Juga: Simak, Resep Bumbu Cajun Bercita Rasa Hangat dan Pedas, Mudah Dibuat dengan Bahan-Bahan di Indonesia

Cara membuat bumbu kacang:

  1. Haluskan semua bumbu seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai merah keriting.
  2. Setelah itu, tumis bumbu halus hingga harum.
  3. Masukkan kacang tanah yang sudah dihaluskan ke dalam wajan tumisan bumbu sambil terus dimasak.
  4. Tambahkan air secukupnya, lalu aduk hingga rata.
  5. Tambahkan kecap manis, gula pasir, dan garam secukupnya sesuai selera.
  6. Aduk-aduk kembali hingga bumbu tercampur rata.
  7. Masak hingga matang, kemudian angkat bumbu dan sajikan di atas piring bersama sate kambing yang sudah dibakar tadi.

Demikian resep sate kambing empuk dan tidak bau untuk persiapan Iduladha 2022.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x