Kompas TV internasional krisis rusia ukraina

Pengamat: Kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia Strategi untuk Sukseskan G20 di Indonesia

Kompas.tv - 4 Juli 2022, 14:34 WIB
pengamat-kunjungan-jokowi-ke-ukraina-dan-rusia-strategi-untuk-sukseskan-g20-di-indonesia
Presiden Jokowi saat bertemu dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin di Moskow, Kamis (30/6/2022). (Sumber: AP Photo/Alexander Zemlianichenko, Pool)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Purwanto

Selain itu sejumlah negara termasuk Australia, sudah memberikan pernyataan tak akan hadir dalam G20 jika Putin datang.

“Tentu ini akan menjadi pertaruhan reputasi yang sangat luar biasa,” katanya.

Ia pun mengungkapkan keputusan Presiden Jokowi bertemu Zelensky dan Putin merupakan sebuah langkah berani dan patut diapresiasi.

Umam mengatakan bahwa apa yang dilakukan Presiden Jokowi sebagai langkah all-out untuk menyukseskan G20.

Ia mengatakan kenapa langkah Jokowi tersebut sebagai double track strategy, karena menyentuh dua aspek.

Menurutnya yang pertama karena menyentuh satu arah elit.

“Bagaimana pun juga konflik Rusia-Ukraina bukan semata-mata sebagai pertaruhan dari kedua negara, tetapi juga ada kekuatan besar di balik konflik itu,” ujarnya.

Ia pun menegaskan elit yang dimaksud adalah elemen dari G7, yang memegang kekuatan ekonomi 31 persen GDP dunia.

Baca Juga: Betapa Lelahnya Jokowi: 29 Jam di Udara, 24 Jam di Kereta, Singgahi 5 Negara, Ini Rutenya

Umam pun melihat Presiden Jokowi sudah melakukan komunikasi awal yang baik dengan forum G7 untuk menyukseskan G20.

Sedangkan yang kedua, Presiden Jokowi langsung menukik ke persoalan utama yaitu upaya menghentikan perang.

Ia pun menegaskan langkah yang ditempuh Presiden Jokowi tersebut sangat strategis.

Selain itu, Umam juga mencatat pertemuan Presiden Jokowi dengan Zelensky dan Putin telah menciptakan  jeda tempur sesaat.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x