Baca Juga: Pangeran Harry dan Meghan Markle Tak Rayakan Natal Tahun Ini di Inggris
Kemudian, Meghan berkata, dirinya “terbaring di tempat tidur rumah sakit, menggenggam jemari suami saya. Saya merasakan telapaknya yang lengket dan mencium buku-buku jarinya, yang basah oleh air mata kami. Menatapi dinding putih yang dingin, mata saya berkaca-kaca. Saya mencoba membayangkan bagaimana kami akan sembuh.”
Sophie King, seorang bidan, menyebut bahwa keguguran dan kelahiran dengan bayi mati hingga kini masih dianggap sebagai hal tabu dalam masyarakat, jadi kaum ibu seperti Meghan yang berbagi pengalaman mereka merupakan langkah penting untuk mendobrak stigma negatif itu.
“Kejujuran dan keterbukaannya hari ini sungguh memberi pesan kuat untuk siapapun yang kehilangan seorang bayi: Anda mungkin akan merasa sangat kesepian, tapi Anda tidak sendirian,” ujar King.
Meghan, seorang aktris Amerika Serikat dan bintang drama hukum televisi ‘Suits’, menikah dengan Harry, cucu Ratu Elizabeth II dalam sebuah pernikahan mewah di Kastil Windsor pada Mei 2018. Putra mereka lahir di tahun berikutnya.
Awal tahun ini, pasangan ini mengumumkan berhenti dari kewajiban kerajaan Inggris dan pindah ke Amerika Utara, menyebut bahwa sikap rasis dan gangguan tak tertahankan dari media Inggris menjadi penyebabnya. Baru-baru ini mereka membeli sebuah rumah di Santa Barbara, California.
Baca Juga: Istana Buckingham Umumkan Harry dan Meghan Markle Resmi Mundur dari Kerjaan Inggris
Meghan juga tengah berkasus dengan sebuah media Inggris. Ia menuntut penerbit koran Mail on Sunday atas invasi privasi Meghan pada sebuah artikel yang menerbitkan sebagian surat yang ia tulis untuk ayahnya setelah pernikahannya.
Bulan lalu, hakim di London setuju untuk mengabulkan permohonan Meghan untuk menunda sidang yang dijadwalkan pada Januari menjadi musim gugur tahun depan. Hakim menyatakan, alasan permintaan penundaan ini bersifat rahasia.
Baca Juga: Hakim Kabulkan Penundaan Kasus Meghan Markle vs Koran Inggris
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.