> >

Sinergi Lintas Kementerian Akan Wujudkan Desa Berketahanan Sosial

Berita daerah | 25 Agustus 2020, 20:43 WIB
Sinergi lintas kementerian bahas desa berketahanan sosial (Sumber: renjana pictures)

Sinergi kerja sama dengan seluruh unit Kemensos, serta kerja sama lintas kementerian/lembaga sangat dibutuhkan untuk mengoptimalkan terwujudnya tujuan desa berketahanan sosial.

Dari kerja sama tersebut, Syahabuddin mengharapkan dua hal. Sinergi program/kegiatan yang bisa membantu meningkatkan peran dan fungsi penyuluh sosial masyarakat dalam upaya memanfaatkan potensi/sumber dari kearifan lokal masyarakat, sehingga memiliki nilai bagi peningkatan taraf kesejahteraan masyarakat.

“Harapan selanjutnya, antar kementerian/lembaga dapat sinergi dalam membentuk dan memperkuat kelembagaan lokal yang ada di masyarakat, sehingga mampu mengelola potensi/sumber yang ada, meningkatkan kapasitas SDM masyarakat,serta membangun dan memperluas jaringan sosial,” ucapnya.

Pembahasan narasumber dan pensosmas dalam tema desa berketahanan sosial (Sumber: renjana pictures)

Lanjar, Sekretaris Deputi Bidang Penguatan Inovasi Kemenristek/Brin menyampaikan, sinergi ini menjadi embrio atau role model untuk mewujudkan kerja bersama dan menjadi sinergi lintas kementerian atau badan negara. Lebih lanjut, Lanjar akan membawa hasil diskusi dengan para penyuluh sosial masyarakat yang hadir sebagai bekal untuk melanjutkan ke tahap riset sehingga bisa dengan tepat memberikan apa yang menjadi hasil riset kementerian ristek/BRIN.

“Riset yang akan dilakukan nantinya diharapkan bisa mendorong program Desa berketahanan sosial bisa memanfaatkan inovasi dan tehnologi yang dihadirkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan kualitas  produk nilai produk dan pengetahuan masyarakat yang sesuai wilayah dan kebutuhan di daerah tersebut,” pungkas Lanjar.

Syahabuddin menambahkan bahwa apa yang sedang digagas ini adalah arahan Menteri Sosial, yang melaksanakan Program Nawacita dari Presiden Joko Widodo yang salah satunya adalha membangun Indonesia dari pinggiran. Artinya, Desa Berketahanan Sosial ini akan menjadi daerah yang maju dari SDM dan desa itu sendiri yang berkembang dan maju seriring intens nya sentuhan teknologi.

Penulis : Herwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU