Cara Cek Bantuan PIP Enterprise 2024 SMP/SMK Rp1,8 Juta Pakai HP di pip.kemdikbud.go.id
Sekolah | 30 Januari 2024, 11:21 WIBBaca Juga: Cara Cek Data Mahasiswa, Universitas, Dosen di PDDikti via HP, Klik pddikti.kemdikbud.go.id
Rincian Besaran Bantuan PIP Berdasarkan Jenjang Pendidikan
Program Indonesia Pintar menetapkan besaran bantuan yang berbeda untuk setiap jenjang pendidikan:
SD/SDLB/Paket A: Rp450.000 per tahun.
SMP/SMPLB/Paket B: Rp750.000 per tahun.
SMA/SMK/SMALB/Paket C: Rp1.800.000 per tahun.
Baca Juga: Aktivasi Rekening PIP 2024 Diperpanjang, Simak Cara Cek Penerima Bantuan Finansial Kemdikbud 2024
Kriteria Penerima Program Indonesia Pintar
Program Indonesia Pintar dirancang untuk membantu siswa dari berbagai latar belakang, terutama mereka yang membutuhkan dukungan finansial. Beberapa kriteria untuk menjadi penerima PIP antara lain adalah:
- Peserta Didik pemegang KIP (Kartu Indonesia Pintar).
- Peserta Didik dari keluarga miskin atau rentan miskin.
- Peserta Didik dari keluarga peserta Program Keluarga Harapan.
- Peserta Didik yatim piatu atau terkena dampak bencana alam.
- Peserta Didik yang tidak bersekolah (drop out) atau mengalami kelainan fisik.
Kemendikbudristek berharap bahwa peningkatan bantuan ini dapat memberikan dorongan yang lebih besar bagi peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, terutama bagi siswa SMA dan SMK yang sedang mempersiapkan masa depan mereka.
Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV