> >

Penjelasan Lengkap Rumus Volume Tabung, Luas Selimut Tabung dan Sisi Tabung Beserta Contoh Soalnya

Edukasi | 22 Agustus 2023, 16:43 WIB
Sisi dan rusuk tabung (Sumber: Gramedia)

Jawaban: V = π × r² × t = 3,14 × 10² × 20 = 6280 cm³

Rumus Luas Selimut Tabung

Rumus luas selimut tabung adalah 

L = luas persegi panjang

L = p x l

L = 2πr x h

L = 2πrh

rumus luas selimut tabung (Sumber: Kompas.com)

Dengan, L: luas selimut tabung (m²)

π: phi (22/7 atau 3,14)

r: jari-jari alas tabung (m)

h: tinggi tabung (m)

Contoh soal menghitung luas selimut tabung:

Tabung dengan diameter alasnya 14 cm dan tingginya 10 cm maka luas selimut tabung adalah …

Jawaban:

r = ½

d = ½ x 14 = 7

L = 2πrh

L = 2 x 22/7 x 7 x 10

L = 2 x 22 x 10

L = 440

Sehingga, tabung dengan diameter alasnya 14 cm dan tingginya 10 cm maka luas selimut tabung adalah 440 cm².

Baca Juga: Penjelasan Lengkap Teks Argumentasi: Pengertian, Tujuan, Struktur, Ciri-ciri dan Contohnya

Rumus Luas Permukaan Tabung

Rumus luas permukaan tabung adalah 2 x luas alas + luas selimut tabung

Luas alas dan tutup tabung = 2.π.r²

Luas selimut tabung yang berbentuk persegi panjang= p x l

Untuk mencari p= π.d (Phi dikali diameter)

Setelah nilai p didapat tinggal dikalikan dengan l (l sama dengan tinggi tabung).

Contoh soal menghitung luas permukaan tabung

Sebuah tabung berjari-jari 10 cm. Jika tingginya 30 cm dan π = 3,14, hitunglah luas permukaannya.
Jawaban:
r = 10 cm, d= 20 cm, t = 30 cm (l), dan π = 3,14

Luas lingkaran = 2.π.r² = 2 x 3,14 x 10 x 10 = 628

Luas Selimut yang berbentuk persegi panjang= p x l

Cari p dengan rumus keliling lingkaran, p= π.d= 3,14 x 20= 62,8

p x l = 62,8 x 30=1884

Jadi luas permukaan tabung adalah (2 x luas alas) + (luas selimut tabung) = 628 + 1884 =  2.512 cm2

Penulis : Dian Nita Editor : Fadhilah

Sumber : Gramedia, Kompas.com


TERBARU