Pujian Klopp untuk Darwin Nunez, Disebut Kepingan Proyek Masa Depan Liverpool
Kompas sport | 17 Juni 2022, 14:04 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Jurgen Klopp sangat senang Liverpool akhirnya resmi menggaet Darwin Nunez dari Benfica. Bahkan, ia menyebut striker asal Uruguay itu adalah kepingan proyek masa depan Liverpool.
Klopp pun tidak sabar untuk mulai bekerja dengan Nunez dan mengasah bakat pemain yang saat ini bernomor punggung 27 itu.
“Ini adalah berita super, benar-benar berita super,” kata Klopp, dikutip dari situs resmi Liverpool, Jumat (17/6/2022).
“Saya sangat berterima kasih kepada semua orang di klub yang telah mewujudkannya. Darwin adalah pemain yang luar biasa, sudah sangat bagus dan ia memiliki banyak potensi untuk menjadi lebih baik. Itu sebabnya ini sangat menarik, jujur saja,” imbuhnya.
Klopp menyebut, Nunez adalah bagian dari proyek revolusi masa depan Liverpool yang ia bayangkan. Usianya juga masih 22 tahun.
“Usianya masih muda, begitu halnya dengan hasrat dan semangatnya untuk menjadi lebih baik dari saat ini. Begitu juga dengan keyakinannya pada proyek kami di Liverpool dan apa yang ingin kami lakukan sebagai klub,” tambah Klopp.
Baca Juga: Darwin Nunez: Saya Ingin Menangkan Banyak Piala di Liverpool
Kata Klopp, Darwin Nunez Cocok dengan Liverpool
Klopp pun menampik tudingan banyak orang yang menilai gaya permainan Darwin Nunez mungkin akan sulit dipasangkan dengan sistem gegenpressing dari Klopp.
“Dia merasa kami cocok untuknya dan kami yakin dia juga cocok untuk tim ini. Jadi mari kita buktikan,” paparnya.
Juru taktik asal Jerman itu bahkan menyebut, ia memang sengaja cari striker dengan tipe seperti Nunez.
Musim lalu saja, ia mencetak 34 gol. Salah satunya ke gawang Liverpool di Liga Champions.
“Dia memiliki semua hal yang kami cari. Dia bisa mengatur tempo, dia memiliki energi, dia bisa mencari ruang dari area tengah dan samping. Dia sangat agresif dan dinamis melalui gerakannya. Dia kuat dan tanpa takut,” tambahnya.
Ia pun menyadari, Nunez punya bakat besar dan ia akan mengasahnya.
“Penting bagi kami semua untuk menyadari bahwa kami akan berurusan dengan ‘bakat yang sedang berkembang’ dalam diri Darwin. Dia mengakui itu sendiri,” paparnya.
Klopp juga menyebut Darwin Nunez adalah opsi lini depan Liverpool.
“Kami sudah memiliki opsi lini serang yang luar biasa dan dia akan menjadi bagian di dalamnya. Dia didatangkan untuk proyek jangka panjang dan kami berniat untuk mengasah bakatnya dan melihatnya tumbuh,” imbuhnya.
Liverpool sendiri mengumumkan penyelesaian transfer Darwin Nunez dari SL Benfica pada Selasa (14/6/2022) waktu setempat atau Rabu (15/6/2022) dini hari waktu Indonesia.
Liverpool harus merogoh kocek hingga 75 juta euro dengan adds on atau tambahan sampai 100 juta euro berdasarkan performa.
Baca Juga: Darwin Nunez, Striker Menakutkan Uruguay yang Jadi Rebutan Liverpool-Man United
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Liverpool.com