Pujian Klopp untuk Darwin Nunez, Disebut Kepingan Proyek Masa Depan Liverpool
Kompas sport | 17 Juni 2022, 14:04 WIBMusim lalu saja, ia mencetak 34 gol. Salah satunya ke gawang Liverpool di Liga Champions.
“Dia memiliki semua hal yang kami cari. Dia bisa mengatur tempo, dia memiliki energi, dia bisa mencari ruang dari area tengah dan samping. Dia sangat agresif dan dinamis melalui gerakannya. Dia kuat dan tanpa takut,” tambahnya.
Ia pun menyadari, Nunez punya bakat besar dan ia akan mengasahnya.
“Penting bagi kami semua untuk menyadari bahwa kami akan berurusan dengan ‘bakat yang sedang berkembang’ dalam diri Darwin. Dia mengakui itu sendiri,” paparnya.
Klopp juga menyebut Darwin Nunez adalah opsi lini depan Liverpool.
“Kami sudah memiliki opsi lini serang yang luar biasa dan dia akan menjadi bagian di dalamnya. Dia didatangkan untuk proyek jangka panjang dan kami berniat untuk mengasah bakatnya dan melihatnya tumbuh,” imbuhnya.
Liverpool sendiri mengumumkan penyelesaian transfer Darwin Nunez dari SL Benfica pada Selasa (14/6/2022) waktu setempat atau Rabu (15/6/2022) dini hari waktu Indonesia.
Liverpool harus merogoh kocek hingga 75 juta euro dengan adds on atau tambahan sampai 100 juta euro berdasarkan performa.
Baca Juga: Darwin Nunez, Striker Menakutkan Uruguay yang Jadi Rebutan Liverpool-Man United
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Liverpool.com