> >

RS Polri Identifikasi 7 Jenazah di Kali Bekasi, Minta Warga Kehilangan Anggota Keluarga Segera Lapor

Hukum | 24 September 2024, 08:55 WIB
Kepala Bidang Pelayanan Dokter Kepolisian RS Bhayangkara Kombes Pol Hery Wijatmoko (memegang mikrofon) saat menyampaikan keterangan di Jakarta, Senin (23/9/2024). (Sumber: Ilham Kausar/Antara)

Saat mendatangi posko antemortem RS Polri, keluarga juga diminta membawa foto terbaru  yang nampak gigi.

"Sehingga kita bisa membandingkan dari data antemortem dan postmortem tersebut," jelasnya.

7 Jenazah Belum Dapat Diidentifikasi

Kombes Hery menyampaikan hingga Senin kemarin, RS Polri Kramat Jati belum dapat mengidentifikasi tujuh jenazah yang ditemukan di Kali Bekasi, Jawa Barat.

Hal itu dikarenakan, RS Polri  masih mengumpulkan data antemortem dan postmortem untuk proses identifikasi.

"Belum (teridentifikasi) jadi kita masih Mr. X1 sampai Mr. X7. Ini mohon bantuan dari media untuk mengglorifikasikan bahwa keluarga yang  belum pulang bisa melaporkan ke tim antemortem," kata Kombes Hery.

"Kami masih mememerlukan data," ujarnya.

Baca Juga: Mayat di Kali Bekasi Diperkirakan Paling Muda 14 Tahun, Polisi Ungkap Kesulitan Identifikasi

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU