> >

Di Sidang Tahunan MPR, Jokowi Pamerkan Keberhasilan Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem

Politik | 16 Agustus 2024, 13:51 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Kompleks Parlemen, Senaya, Jakarta, Jumat (16/8/2024), untuk menghadiri Sidang Tahunan MPR RI. (Sumber: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)

Anggaran tersebut digunakan untuk membiayai pendidikan lebih dari 20 juta siswa per tahun, mulai dari sekolah dasar hingga tingkat menengah atas.

Selain itu, lanjut Jokowi, Rp 225 triliun juga dialokasikan untuk Program Keluarga Harapan (PKH) selama 10 tahun terakhir, yang dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi sekitar 10 juta keluarga kurang mampu per tahun.

Baca Juga: Jokowi Minta Maaf kepada Rakyat dalam Sidang Tahunan MPR: 10 Tahun Bukanlah Waktu yang Cukup

Jokowi juga melaporkan anggaran sekitar Rp 60,3 triliun telah dipakai untuk program Pra Kerja selama lima tahun terakhir. Program ini bermanfaat dalam meningkatkan keahlian bagi 18,8 juta pekerja di Indonesia.

 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU