> >

TKN Prabowo Gibran Sebut Banyak Masyarakat Jawa Tengah Terbuka Pilih Kandidat Selain Ganjar Mahfud

Rumah pemilu | 26 Desember 2023, 23:05 WIB
Jubir TKN Prabowo-Gibran sebut Jawa Tengah dan Bali merupakan basis kekuatan pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Selasa (26/12/2023).. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

 

Ia tidak menampik bahwa dalam dua pemilihan umum (pemilu) terakhir pemilih di Jawa Tengah banyak yang memilih PDIP.

“Mungkin secara hasil dua pemilu terakhir iya, tapi ketika kami ke lapangan, ternyata yang open untuk mendukung Pak Prabowo banyak sekali.”

Baca Juga: Ngobrol Santai dengan Warga, Capres Prabowo Subianto Blusukan ke Penjaringan Jakarta

Meski demikian, ia mengakui bahwa persentase pendukung Ganjar-Mahfud di Jawa Tengah masih lebih banyak, tetapi selisihnya sudah tidak terlalu jauh.

“Mas Ganjar masih unggul, tapi unggulnya tidak banyak, mungkin hanya 10 poin unggulnya dibandingkan Prabowo-Gibran.”

“Ini masih mungkin untuk dikejar, untuk diperkecil, atau mungkin bisa dibikin imbang. Untuk mengalahkan itu mungkin masih terlalu berat kerjanya untuk mengalahkan mas Ganjar di jawa Tengah,” bebernya.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU