> >

KSAD Maruli Simanjuntak Dijadwalkan Pimpin Prosesi Pemakaman Doni Monardo

Humaniora | 4 Desember 2023, 09:49 WIB
(Sumber: -)

 

Sebelumnya, Kompas.TV memberitakan, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK) Muhdajir Effendy menceritakan kebaikan almarhum mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo.

Hal itu disampaikan Muhadjir saat melayat, Senin (4/12/2023) pagi.

Baca Juga: Ungkapan Bela Sungkawa atas Kepergian Doni Monardo, dari Petinggi Partai sampai Dokter Senior

Muhadjir menyebut dirinya merasa sangat kehilangan atas meninggalnya Doni Monardo, yang disebutnya sangat akrab dengan wartawan.

“Pada kemarin sore kita telah kehilangan kawan kita, saya tahu rekan-rekan wartawan sangat akrab dengan almarhum, yakni Bapak Letjen TNI (Purn) Doni Munardo, dan tentu saja kita semua, seluruh rakyat Indonesia kehilangan beliau,” kata Muhadjir.

“Beliau seorang jenderal dari Kopassus yang telah malang melintang memberikan darma bakti terbaiknya kepada bangsa dan negara ini,” tambahnya.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas.com, Tribunnews.com


TERBARU