> >

Kisah Sejarah di Balik Hari Veteran Nasional yang Diperingati pada 10 Agustus

Humaniora | 9 Agustus 2023, 13:21 WIB
Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto saat menghadiri syukuran HUT ke-66 Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) di Gedung Pierre Tendean, Kementerian Pertahanan, Jakarta, Kamis (5/1/2023). (Sumber: Dok Tim Media Prabowo Subianto)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Hari Veteran Nasional diperingati pada 10 Agustus setiap tahunnya.

Hari peringatan ini ditetapkan setelah Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 30 Tahun 2014 ditandatangani oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Peringatan Hari Veteran Nasional bertujuan untuk mengingat jasa dan pengorbanan Veteran Republik Indonesia yang telah berjuang, membela, dan mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sekaligus ikut membantu melaksanakan perdamaian dunia.

Tanggal 10 Agustus dipilih sebagai Hari Veteran Nasional bukan tanpa alasan.

Karena 10 Agustus itu bertepatan dengan serangan umum terhadap kota Surakarta oleh Belanda yang terjadi pada tanggal 10 Agustus 1949.

Baca Juga: Prabowo pada Mahasiswa Baru UPN Veteran: Yang Ngantuk-Ngantuk Enggak Akan Jadi Presiden

Pada saat itu Belanda tengah menyerang kota-kota besar di Jawa Timur.

Pasukan TNI kemudian menyusun pertahanan yang kuat di Salatiga dan Magelang untuk melindungi Yogyakarta yang menjadi ibu kota darurat.

Pasukan TNI menerapkan sistem Wehrkreise atau distrik militer di Yogyakarta .

Setiap Wehrkreise harus mampu menyusun sendiri kekuatan perlawanan melawan Belanda. 

Kala itu perlawanan di Yogyakarta dan sekitarnya dipimpin Letnan Kolonel Soeharto.

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU