> >

Imbas Dukung Ganjar di Pilpres, PDIP Sebut Penyerobotan, PAN: Harusnya yang Punya Kader Bangga

Rumah pemilu | 1 Maret 2023, 11:00 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo hadir saat perayaan HUT ke-50 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan di JI Expo Kemayoran, Jakarta, Selasa (10/01/2023). (Sumber: kompas.com/kristianto purnomo)

 

"Seperti yang pernah saya sampaikan, bahwa etika politik sangat penting dan harus dikedepankan," kata Sadarestuwati kepada wartawan, Senin (27/2/2023).

"Jangan sampai main serobot, apalagi Pak Ganjar sampai saat ini masih kader dan petugas partai PDI Perjuangan," kata dia.

Baca Juga: Wajar jika PAN Dukung Ganjar Pranowo dan Erick Thohir jadi Pasangan Capres-Cawapres, Ini Alasannya

Sebelumya seperti KOMPAS.TV beritakan, dukungan terbuka PAN kepada Ganjar Pranowo diungkapkan langsung Ketum PAN Zulkifli Hasan pada Rapat Koordinasi Nasional Pemenangan Pemilu Partai Amanat Nasional (PAN), di Hotel Padma Semarang, Minggu (26/2/2023).

Zulhas bahkan buat pantun dan menyandingkan Ganjar Pranowo dengan Erick Thohir untuk Pilpres 2024, disampaikan tepat di hadapan Presiden Jokowi yang hadir di acara itu. 

"Jalan jalan ke Simpang Lima. Jangan lupa membeli lumpia. Kalau Pak Ganjar dan Pak Erick sudah bersama. Insya Allah Indonesia tambah jaya," kata Zulhas di akhir pidatonya.

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV/kompas.com


TERBARU