> >

Survei Litbang Kompas: Pemilih Anies dan AHY Tak Puas dengan Kinerja Presiden Jokowi

Rumah pemilu | 22 Februari 2023, 08:48 WIB

Bergabungnya kedua tokoh tersebut dalam jajaran menteri kabinet, sebagai bagian dari pemerintahan, membuat para pendukungnya pun tak lagi cukup kritis menilai pemerintah.

"Sekitar 68,3 persen pendukung capres Prabowo menilai kinerja pemerintah secara positif, begitu pula dengan tiga perempat bagian dari pendukung Sandiaga yang berpandangan serupa," ujarnya. 

Survei Litbang Kompas yang bertajuk Survei Kepemimpinan Nasional ini dilakukan melalui wawancara tatap muka dan diselenggarakan pada 25 Januari hingga 4 Februari 2023.

Sebanyak 1.202 responden dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 38 provinsi Indonesia.

Baca Juga: Survei Litbang Kompas: Ridwan Kamil Jadi Capres Alternatif Terpopuler di Pilpres 2024

Menggunakan metode ini, pada tingkat kepercayaan 95 persen, margin of error penelitian ± 2,83 persen dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana.

Meskipun demikian, kesalahan di luar pemilihan sampel dimungkinkan terjadi.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas.id


TERBARU