> >

Penyebab Gangguan Ginjal Akut pada Anak Belum Diketahui, tapi Pemberian Obat Sirop Diminta Disetop

Kesehatan | 19 Oktober 2022, 13:09 WIB
Ilustrasi ginjal. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

Meski begitu, dugaan sirop obat tersebut memang masih diwaspadai oleh IDAI dan Kemenkes.

Piprim berpendapat, orangtua tetap harus mewaspadai sirup obat batuk yang tidak memiliki label izin yang jelas. Orangtua juga perlu mengambil langkah preventif dengan tidak memberikan anak asupan obat yang tidak sesuai anjuran dokter.

“IDAI tidak dalam kapasitas menghentikan penggunaan obat atau melarang dan mencabut peredaran obat, tapi apapun yang bisa dilakukan dalam upaya mecegah akan dilakukan,” kata Piprim.

Adapun, Syahril menyebutkan, jumlah kasus yang dilaporkan per tanggal 18 Oktober 2022 sebanyak 206 kasus dari 20 provinsi yang melaporkan dengan tingkat kematian 99 kasus atau 48 persen, di mana angka kematian pasien yang dirawat khususnya di RSCM sebagai rumah sakit rujukan nasional itu mencapai 65 persen.

“Angka itu terjadi di sepanjang tahun 2022. Jadi sejak januari hingga pertengahan agustus kasus kita hanya sedikit, hanya 1,2 kasus. Tapi Begitu akhir agustus melonjak,” tuturnya.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU