> >

Bertambah 1, Korban Tewas Tragedi Kanjuruhan Jadi 132 Orang

Peristiwa | 11 Oktober 2022, 19:16 WIB
Korban meninggal dunia Tragedi Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, yang terjadi pada Sabtu malam (1/10/20022) bertambah satu orang pada hari ini, Selasa (11/10/2022). (Sumber: AP Photo/Dicky Bisinglasi)

"Dari awal memang agak kritis, cuma dalam perjalanannya dikabarkan ada perburukan," jelasnya.

Perlu diketahui, total korban meninggal dalam tragedi di Stadion Kanjuruhan yang sebelumnya 131 jiwa, saat ini menjadi 132 orang.

Diberitakan sebelumnya, tragedi Kanjuruhan, terjadi pada Sabtu (1/10) lalu, setelah laga Arema FC vs Persebaya Surabaya berakhir dengan kekalahan tuan rumah 2-3. 

Tragedi Kanjuruhan ini bermula saat suporter Arema memasuki lapangan. Hal itu justru direspons polisi dengan menembakkan gas air mata, yang juga ditembakkan ke arah tribun.

Sontak hal ini pun memicu kepanikan dan membuat massa berdesak-desakan dan terinjak-injak saat berusaha keluar dari stadion.

Baca Juga: Kata PSSI usai Temui TGIPF: Kami Tidak Sempurna, Pasti Perlu Masukan

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Tribunjatim.com/Kompas.com


TERBARU