Soal Koalisi dengan Gerindra, PDIP: Kerja Sama 2024 Ada Momentumnya
Politik | 20 Mei 2022, 14:07 WIBMenurut Hasto, koalisi harus didasarkan pada keselarasan ideologis. Selain itu juga berkaitan dengan kesesuaian platform.
Sebab, bagaimana pun pembentukan koalisi adalah untuk merespons persoalan bangsa untuk dijawab pada Pemilu 2024 mendatang.
Baca Juga: Politikus PDIP: Tanpa Berkoalisi PDI Perjuangan Bisa Usung Capres di 2024
“Koalisi ini kan harus didasarkan pada aspek-aspek ideologis, ada strategik culture, di situ ada kesesuaian platform dan juga bagaimana agenda di dalam merespons persoalan bangsa untuk dijawab pada pemilu tahun 2024 yang akan datang,” tukasnya.
Pembentukan koalisi, kata Hasto, juga harus memperhatikan kehendak rakyat. Karena bagaimana pun stabilitas politik sangat penting di era politik yang liberal.
Penulis : Vidi Batlolone Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV