10 Orang Jemaah Umrah Indonesia yang Probable Omicron Masih Diteliti
Update corona | 22 Januari 2022, 15:48 WIBSeperti diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, Kementerian Agama (Kemenag) memberangkatkan 414 jamaah umrah perdana ke Arab Saudi pada 8 Januari 2022 lalu.
Baca Juga: Kemenag Siapkan Asrama Haji Bekasi untuk Pantau Kesehatan Jemaah Umrah Kepulangan Arab Saudi
Pemberangkatan jamaah umrah perdana merupakan penantian panjang yang dialami jemaah muslim Indonesia.
Pemberangkatan Jemaah umrah ini harus tertunda akibat pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia. Otoritas Arab juga menutup ibadah umrah dari luar negaranya.
Setelah dibuka kembali, Kemenag lantas mulai mengirimkan Jemaah umrah setelah terhenti hampir 2 tahun. Seluruh jamaah yang diberangkatkan telah mengikuti prosedur kebijakan satu pintu atau One Gate Policy (OGP).
Ketentuan OGP dibuat berdasarkan kesepakatan antarnegara untuk mendorong kepatuhan terhadap protokol kesehatan baik di Indonesia dan Arab Saudi sehingga dapat dipantau dengan baik.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada
Sumber : Antara