> >

Sempatkan Jenguk Korban KKB di Papua Iptu Budi Basra, Yenny Wahid Serukan Pancasila Sebagai Solusi

Sosial | 2 Oktober 2021, 18:13 WIB
Yenny Wahid, putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), saat menjenguk korban penembakan KKB di Bandara Kiwirok, Pegunungan Bintang, Papua, Iptu Budi Basra.. (Sumber: Dok. Wahid Foundation)

Sebagai informasi, napak tilas perjuangan Gus Dur di Papua, Yenny Wahid telah melakukan sejumlah agenda.

Mulai dari mengunjungi beberapa tempat tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, serta komunitas-komunitas yang ada di Papua.

Yenny Wahid juga mengungkapkan, perjalanan tersebut dilakukan sekaligus untuk menjaga tali silaturahmi dan dialog dengan para sahabat mendiang Gus Dur.

Sementara itu, Iptu Basra yang masih terbaring lemas, diperkirakan akan pulih dalam waktu seminggu ke depan.

Akhir kata, Yenny berharap tidak akan ada lagi aksi penyerangan atau baku tembak yang menjatuhkan korban di tanah Papua.

 

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : KompasTV


TERBARU