> >

Pembunuhan Kelapa Gading Tertangkap, Dilakukan 12 Orang, Otaknya Karyawati Sendiri

Peristiwa | 25 Agustus 2020, 00:12 WIB
S (51), pengusaha bidang pelayaran tewas ditembak di kawasan Royal Gading Square, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (13/8/2020). (Sumber: TRIBUNJAKARTA.COM/GERALD LEONARDO AGUSTINO)

Atas pengungkapan ini, Polda Metro Jaya akan membagi dua kasus. Sebanyak 10 tersangka akan dijerat Pasal 340 KUHP atas pembunuhan berencana, dan dua tersangka akan dikenakan Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 soal kepemilikan senjata api ilegal.

Polisi Sebar Sketsa Pelaku Pembunuhan Kelapa Gading
Polres Jakarta Utara merilis sketsa wajah dua pelaku penembakan terhadap pengusaha pelayaran Sugiarto (51).

Menurut Kapolres Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto, sketsa wajah pelaku dibuat berdasarkan keterangan dari para saksi. Kemudian dipadukan dari rekaman CCTV dan alat bukti lain.

“Kami hari ini mencocokkan adanya ciri-ciri dari pelaku yang diduga melakukan penembakan maupun yang membantu peristiwa tersebut,” ucap Budhi, di Mapolres Metro Jakarta Utara, seperti dikutip dari Warta Kota, Sabtu (15/8/2020).

Baca Juga: Polisi Temukan Selongsong Peluru Berkaliber 380 di TKP Penembakan Kelapa Gading

Berdasarkan gambar, sketsa pertama merupakan pelaku yang merupakan eksekutor penembakan terhadap Sugiarto.

Ciri-ciri pelaku:

1. Jenis kelamin laki-laki.
2. Usia sekitar 35 tahun.
3. Berkulit sawo matang.
4. Perawakan agak kurus.
5. Tinggi 160 cm.

“Pada saat kejadian yang bersangkutan menggunakan topi dan menggunakan masker,” ucap Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto, seperti dikutip dari Warta Kota.

Kemudian, sketsa kedua berpedan membantu eksekutor dengan menunggu menggunakan motor warna hitam.

Ciri-ciri pelaku:

1. Jenis kelamin laki-laki.
2. Usia sekitar 45 tahun.
3. Kulit hitam.
4. Perawakan agak gemuk.
5. Tinggi sekitar 170 cm.
6. Rambut ikal.

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU