> >

Bolehkah Langsung Mandi usai Berolahraga? Perhatikan Kondisi Berikut, Ada Risiko Serangan Jantung

Kesehatan | 16 Oktober 2023, 07:10 WIB
Ilustrasi. Bolehkah langsung mandi setelah berkeringat karena berolahraga? (Sumber: Shutterstock via Kompas.com)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Bolehkah langsung mandi setelah berkeringat karena berolahraga? Pertanyaan ini kerap muncul karena tubuh kerap merasa gerah dan lengket oleh keringat setelah berolahraga.

Suhu tubuh akan naik setelah berolahraga dan tubuh akan mengeluarkan keringat. Mandi pun menjadi cara agar tubuh bersih dan terasa segar kembali.

Akan tetapi, jika ingin langsung mandi setelah berolahraga, Anda mesti memperhatikan beberapa hal terlebih dulu. 

Dosen Fakultas Ilmu Olahraga Universitas Negeri Surabaya, Kunjung Ashadi, menyebut orang yang baru selesai berolahraga perlu menunggu suhu tubuh turun sebelum mandi. Disarankan juga menunggu keringat mengering.

Baca Juga: Penderita Obesitas Tak Disarankan Berolahraga Lari, Ini Alasannya Menurut Dokter

Kunjung menyebut tidak apa-apa langsung mandi setelah berolahraga jika sering melakukannya. Namun, jika tidak terbiasa, sebaiknya menunggu terlebih dulu.

"Sebaiknya bagi individu yang tidak terbiasa dengan pola tersebut, sebaiknya menunggu beberapa saat," katanya, Jumat (13/10/2023).

Kunjung menjelaskan, suhu tubuh saat berolahraga dapat meningkat hingga 20 kali lipat dibanding saat duduk atau beristirahat. Orang yang berolahraga akan memiliki denyut nadi lebih tinggi, panas lebih tinggi, dan berkeringat.

"Bila kondisi tubuh individu tersebut sedang tidak baik atau tidak siap perubahan situasi yang terlalu drastis dalam tubuh (saat mandi), maka rentan mengalami shock," kata Kunjung, sebagaimana dikutip Kompas.com.

Dia mengatakan terdapat risiko serangan jantung mendadak jika tubuh tidak bisa menangani perubahan suhu drastis dalam tubuh karena langsung mandi setelah berolahraga.

Selain itu, dampaknya bisa berupa badan merasa tidak nyaman dan masuk angin.

Kunjung pun menyarankan agar mandi dengan air dengan suhu tidak terlalu berbeda dengan tubuh. Misalnya dengan air tak terlalu panas agar tubuh tidak terkejut dengan perubahan suhu yang drastis.

Senada dengan Kunjung, guru besar Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan Universitas Negeri Yogyakarta, Sri Winarni, menyarankan lebih baik tidak langsung mandi setelah berolahraga.

Sri menyebut sebaiknya menunggu agar keringat mengering dan suhu tubuh kembali normal sebelum mandi. Jika tubuh mendadak disiram air dingin, kata dia, bisa terjadi serangan jantung dan gangguan kelenjar keringat.

"Sehabis olahraga suhu tubuh masih panas dan keringat akan keluar. Oleh karena itu, jika langsung mandi biasanya badan tidak segar karena suhu tubuh masih meningkat," katanya.

"Tunggu 20-30 menit baru mandi," lanjutnya.

Selain itu, dia menyarankan, mandi dengan air hangat setelah berolahraga. Air hangat disebutnya melancarkan aliran darah serta menenangkan dan memulihkan otot.

Meskipun demikian, air dingin juga bisa digunakan untuk mandi jika suhu tubuh sudah normal setelah berolahraga.

Air dingin membantu melindungi organ dalam, meredakan panas, dan mencegah radang otot atau nyeri. 

Mandi air dingin juga membantu menyempitkan pembuluh darah yang melebar serta mengurangi aktivitas metabolik yang menyebabkan kerusakan jaringan dan pembengkakan.

"Kalau saya untuk mengurangi pegel-pegel enak mandi air hangat. Tapi kalau segera mau ada aktivitas lain, ya air dingin biar segar," kata Sri.

Baca Juga: Cak Imin Tiba di RS Fatmawati untuk Jalani Tes Kesehatan, Siap Daftar Pilpres

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU