> >

13 Tahun Kompas TV, Bersatu Dalam Keberagaman

Opini | 9 September 2024, 10:41 WIB
Menara Kompas, Jakarta (Sumber: Ebert Ojong via Kompascom)

Pesan Pak JO menjadi pengingat keluarga besar Kompas TV untuk sungguh-sungguh bekerja dalam bingkai kepentingan nasional demi menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia yang majemuk dan sedang berjuang menghadapi dinamika global, dengan tetap setia pada nilai etika dan standar kompentensi profesi.

Penghormatan pada nilai kemanusiaan dan keadilan secara menyeluruh akan memudahkan langkah Kompas TV di tengah peradaban bangsa Indonesia yang dinamis dan bertumpuk harapan.

Menjadi bagian dari  industri media nasional, Kompas TV harus terus tumbuh signifikan agar tetap bisa berkontribusi, baik bagi karyawan maupun khalayak luas dalam wujud pesan kebaikan dan kerja kolaboratif atas nama kemajuan bangsa.

Baca Juga: Fresh Graduate Merapat, Kompas TV Buka Lowongan, Ada Info Program Magang Juga

KompasTV akan terus berupaya menjadi bagian penting dari Indonesia, Tanah air semua golongan, suku dan agama dalam kerangka besar Bhineka Tunggal Ika.

Interaksi Kompas TV dengan masyarakat dan pemerintah akan selalu berpijak pada pengutamaan kepentingan bangsa dan prioritas solusi atas segala persoalan Indonesia.

Terima kasih untuk semua yang telah membersamai Kompas TV dalam segala situasi dan kondisi. Semoga kebersamaan kita senantiasa dalam perlindungan Tuhan Yang Maha Esa.

Dirgahayu Kompas TV teruslah menjadi rumah keberagaman yang independen terpercaya. Indonesia Bersatu untuk perdamaian dan keadilan. "Nulla tenaci invia est via".

 

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU