> >

Setengah Rakyat Timor Leste Hadiri Misa Paus Fransiskus: Ini Perbandingan dengan Misa Paus Lainnya

Kompas dunia | 11 September 2024, 10:18 WIB
Umat ​​Katolik berkumpul di Esplanade Tasitolu selama lawatan apostolik Paus Fransiskus ke Asia, di Dili, Timor Leste, Selasa, 10 September 2024. (Sumber: AP Photo)

Brasil: Pantai Copacabana Jadi Lautan Manusia

Pada 2013, Paus Fransiskus memimpin perayaan Hari Kaum Muda Sedunia di Pantai Copacabana, Rio de Janeiro, Brasil, dengan perkiraan 3,7 juta orang hadir, menurut pihak Vatikan dan otoritas Brasil.

Namun, para ahli statistik memperdebatkan angka ini, dan menyebut jumlah sebenarnya mungkin berkisar antara 1,2 hingga 1,5 juta orang.

Datafolha, sebuah lembaga statistik di Brasil, menilai area kerumunan terlalu padat untuk mencapai jumlah yang diklaim.

Meskipun demikian, video dan foto dari acara tersebut tetap menunjukkan antusiasme yang besar, dengan ribuan umat memadati area dekat altar raksasa di pantai tersebut.

Baca Juga: Uskup Agung Jakarta Apresiasi Presiden Jokowi Sambut Paus Fransiskus di Istana Merdeka

Umat ​​Katolik berkumpul di Esplanade Tasitolu selama lawatan apostolik Paus Fransiskus ke Asia, di Dili, Timor Leste, Selasa, 10 September 2024. (Sumber: AP Photo)

Polandia: Momen Bersejarah di Tanah Kelahiran Paus Yohanes Paulus II

Kunjungan pertama Paus Yohanes Paulus II ke Krakow, Polandia pada 1979 menjadi salah satu peristiwa penting dalam sejarah Gereja Katolik.

Hampir 2 juta orang menghadiri misa yang digelar di kampung halaman sang Paus, meskipun berada di bawah tekanan rezim Komunis. 

Kunjungan ini dianggap sebagai titik balik yang membantu memicu runtuhnya komunisme di Eropa Timur.

Lebih dari 20 tahun kemudian, Yohanes Paulus II kembali ke Krakow pada 2002, di mana misa terbuka lainnya dihadiri oleh sekitar 2,5 juta orang.

Kongo: Seruan untuk Perdamaian

Pada 2023, Paus Fransiskus memimpin misa di Kinshasa, ibu kota Kongo, yang dihadiri sekitar 1 juta orang.

Dalam pesannya, Paus menyerukan kepada umat Katolik di Kongo untuk memaafkan mereka yang telah melakukan kekerasan tak manusiawi terhadap mereka.

Dengan sekitar setengah dari 105 juta penduduk Kongo adalah pemeluk Katolik, misa ini menjadi momen penting bagi warga negara yang sedang berjuang melawan konflik dan kekerasan tersebut.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Associated Press


TERBARU