> >

Dianggap Punah, Seekor Singa Terpantau di Taman Nasional Chad

Kompas dunia | 21 April 2023, 09:10 WIB
Singa yang dilaporkan telah punah di Chad, ditemukan lagi di sebuah taman nasional. (Sumber: BBC)

Pada 2014, International Union of Conservation of Nature’s Red List of Threatened Species menyumpulkan bahwa singa telah punah di Sena Oura.

WCS sendiri mengungkapkan bahwa kawasan itu melihat periode perburuan liar yang kejam dan terorganisi lebih dari satu dekade lalu.

Tapi sejak saat itu, mendapat menafaat dari komitmen yang sanhgat kuat terhadap konservasi oleh pemerintah Kamerun dan Chad.

Baca Juga: Selain Indonesia dan Malaysia, Singapura-Brunei Juga Rayakan Lebaran 1 Syawal Sabtu 22 April 2023

“Ini telah menghasilkan perlindungan yang lebih baik dari taman nasional dan populasi stawa liar sekarang mulai pulih,” tutur organisasi tersebut.

Dr Hunter mengatakan bahwa ada sekitar 22.000 hingga 24.000 singa yang tersisa di alam liar.

Menurutnya sebagai besar di antaranya diklasifikasikan sebagai subspecies singa selatan yang berasal dari Afrika Timur dan Selatan.

Ada kurang dari 1.000 singat utara di Afrika Barat dan Tengah, dan mereka sangat terancam punah dan merupakan hewan yang berharga.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : BBC


TERBARU