> >

Putin Diprediksi Alami Kudeta Militer jika Pakai Senjata Nuklir di Ukraina, Ini Sosok Penggantinya

Krisis rusia ukraina | 7 Oktober 2022, 15:28 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin. Putin disebut bakal alami kudeta militer jika paksakan serangan nuklir di Ukraina. (Sumber: Alexei Nikolsky, Sputnik, Kremlin Pool Photo via AP, File)

“Kelompok kedua yang paling mungkin adalah Administrasi Pembantu Kepresidenan Putin, para mantan mata-mata KGB dan mantan militer yang dipimpin Evgeny Viktorovich Prigozhin,” ujarnya.

Ia mengatakan sejauh ini mereka pikir pernyataannya mengenai nuklir Putin memenuhi tujuan mereka.

Sumber tersebut juga mengungkapkan Prigozhin, 61 tahun akan menjadi pengganti Putin.

Baca Juga: Biden Peringatkan Putin Bisa Sebabkan Kiamat, Bakal Terjadi jika Senjata Nuklir Digunakan di Ukraina

Prigozhin disebut sebagai koki Putin, karena firma catering miliknya bekerja untuk Putin.

Tetapi ia juga memiliki hubungan dengan Badan Intelijen Rusia (GRU), dan juga tentara bayaran Wagner, yang disebut sebagai tentara pribadi Putin.

Sementara itu, pakar militer percaya bahwa Putin sedang mempertimbangkan menggunakan pasukan khusus untuk seragan ke infrastruktur Barat.

Hal itu diyakini akan serupa dengan perusakan pipa gas Nor Stream 1 dan 2.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Daily Star


TERBARU