> >

Erdogan Tuan Rumah Perundingan Lanjutan Rusia dan Ukraina pada 29-30 Maret, Istanbul Jadi Lokasinya

Krisis rusia ukraina | 28 Maret 2022, 05:45 WIB
Istanbul akan menjadi tuan rumah perundingan perdamaian terbaru antara Rusia dan Ukraina, yang akan dilaksanakan 29 - 30 Maret 2022, dengan kesepakatan tentang lokasi perundingan dicapai dalam pembicaraan antara Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan Presiden Rusia Vladimir Putin. (Sumber: The Week India dia AP)

Negosiasi Rusia-Ukraina dimulai pada 28 Februari di wilayah Gomel di Belarus. Kemudian, dua putaran tatap muka lagi berlangsung di Brest, Belarus, kemudian pertemuan online yang terus menerus antara kedua delegasi.

Kabar terakhir tentang perkembangan perundingan datang dari Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, usai pulang dari KTT Darurat NATO beberapa hari lalu. 

Erdogan mengungkapkan, Ukraina dan Rusia mencapai 'kesepakatan' pada empat dari enam topik ketidaksepakatan yang dibahas dalam perundingan.

"Ada enam topik perundingan antara Rusia dan Ukraina, tampaknya ada kesepahaman di antara mereka tentang empat topik," kata Erdogan, dikutip dari Associated Press, Jumat (25/3/2022).

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : RIA Novosti/Anadolu/Associated Press


TERBARU