> >

AS Sebut Bantuan Pertahanan Udara Paling Urgen untuk Ukraina, Ini Alasannya

Krisis rusia ukraina | 9 Maret 2022, 14:24 WIB
Ilustrasi. Fasilitas militer Ukraina di luar Mariupol hancur akibat serangan artileri Rusia pada 24 Februari 2022. Atase pertahanan AS untuk Ukraina menyebut Ukraina saat ini paling membutuhkan bantuan senjata pertahanan udara untuk menghalau jet-jet Rusia. (Sumber: Evgeniy Maloletka/Associated Press)

Meskipun demikian, rencana itu terlihat tidak berjalan mulus. Polandia telah menawarkan jet tempur MiG-29 ke AS untuk dikirimkan ke Ukraina.

Akan tetapi, Pentagon menyebut skema ini “tidak menjamin”. Juru bicara Pentagon, John Kirby menyebut prospek terbangnya jet tempur dari pangkalan AS/NATO ke wilayah udara yang dikontestasi Rusia cukup mengkhawatirkan.

Washington dan sekutu NATO-nya pun disebut akan membicarakan lebih jauh skema bantuan jet Polandia ke Ukraina.

Selain sistem pertahanan udara, Mayjen Kremenetskyi menyebut Ukraina butuh tambahan senjata anti-tank, anti-kendaraan lapis baja, dan kapabilitas pertahanan pesisir untuk menghadapi kapal perang Rusia di pesisir selatan.

“Pada saat pertempuran masih berlangsung, kita butuh lebih banyak (bantuan). Jadi kami akan mencoba bekerja sama dengan mitra kami untuk menyediakannya secepat mungkin,” kata Mayjen Kremenetskyi.

Baca Juga: Ukraina Tuding Jet Tempur Rusia Bom Pemukiman, Relawan Oposisi Belarus Angkat Senjata Bela Ukraina


 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV/Associated Press


TERBARU