> >

Salah Satu Tersangka Pembunuh Presiden Haiti Pernah Kerja Bareng Aktor Hollywood Sean Penn

Kompas dunia | 11 Juli 2021, 00:00 WIB
Para tersangka pembunuhan Presiden Haiti, Jovenel Moïse beserta senjata dan alat yang diduga dipakai dalam penyerangan rumah Moïse. (Sumber: AP Photo / Joseph Odelyn)

Menurut Clement Noel, seorang hakim Haiti yang menyelidiki kasus pembunuhan Moïse, kedua tersangka warga Haiti-AS yang ditangkap, berperan sebagai penerjemah bagi sekelompok orang yang bertugas melakukan penyerangan.

Mengutip harian Le Nouvelliste, semula, kelompok itu berencana menangkap Moïse dan bukan membunuhnya.

Namun, Noel tidak menjelaskan mengapa kelompok itu ingin menangkap Moïse. Menurut Noel, Solages mengaku menemukan lowongan pekerjaan sebagai penerjemah itu di internet.

Solages telah berada di Haiti sekitar sebulan. Sementara, seorang warga negara AS lain yang juga ditangkap, Joseph Vincent, telah tinggal di Haiti selama 6 bulan belakangan.

Penulis : Vyara Lestari Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU