> >

Sekolah Diserang Gerombolan Bersenjata, Ratusan Murid Ditakutkan Menghilang

Kompas dunia | 13 Desember 2020, 10:00 WIB
Sekolah Menengah Sains Kankara di Negara Bagian Katsina diserang gerombolan bersenjata, Jumat (11/12/2020) malam. (Sumber: BBC)

Seorang polisi dikabarkan tertembak dalam kontak senjata dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Presiden Nigeria, Muhammadu Buhari, mengecam dengan keras serangan tersebut. Apalagi, dia berasal dari Katsina.

Baca Juga: Austria Sita Timbunan Senjata dan Amunisi Kelompok Ekstrim Kanan Jerman

“Saya mengutuk serangan bandit pengecut itu kepada anak-anak tak bersalah di sekolah sains, Kankara,” ujar Presiden Buhari dikutip dari BBC.

“Doa kami bersama keluarga dari para siswa, otoritas sekolah dan yang mengalami cedera,” tambahnya.

Buhari juga memerintahkan sekolah melakukan audit penuh terhadap siswa untuk mengetahui berapa banyak yang hilang.

Baca Juga: 9 Polisi Dihukum Penjara di Mesir Karena Pukuli Pedagang Kaki Lima Hingga Mati

Orang tua yang langsung mendatangi sekolah untuk membawa pulang anak-anaknya juga diminta untuk memberi tahu pihak sekolah.

Pasalnya, saksi mata mengungkapkan beberapa siswa dibawa pergi oleh para gerombolan tersebut.

Sekitar 200 siswa yang melarikan diri, dan sempat dinyatakan hilang, dikabarkan telah kembali.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU