> >

Kerap Ditanyakan, Haruskah Menggunakan Sabun ketika Mencuci Buah atau Sayur?

Tips, trik, dan tutorial | 10 September 2021, 15:03 WIB
Ilustrasi kreasi sayur mayur sebagai salah satu bagian dari gastronomi. (Sumber: https://www.mamopanel.org)

SOLO, KOMPAS.TV - Buah atau sayur diketahui merupakan bahan pangan yang kerap menjadi sarang bakteri atau kuman.

Maka tiap buah atau sayur yang kita beli selalu dibersihkan terlebih dulu sebelum dikonsumsi.

Proses pembersihannya pun harus dilakukan dengan cermat dan teliti agar kuman atau bakteri benar-benar bisa hilang.

Dikutip dari Kompas.com, buah atau sayur yang tak dibersihkan dengan benar akan meninggalkan bakteri.

Baca Juga: Tujuh Manfaat Buah Apel, dari Meningkatkan Imun Tubuh Hingga Mencegah Kanker

Salah satu bakteri atau kuman yang berbahaya yakni parasit toksoplasma yang menempel pada sayuran mentah.

Beberapa orang akan menggunakan sabun agar yakin buah atau sayurannya bersih dari kuman.

Namun, beberapa orang lain juga berpendapat, membersihkan buah atau sayuran cukup menggunakan air saja. Mana yang benar?

Profesor dan Spesialis Keamanan Pangan University of Maine Cooperative Extension Jason Bolton dalam laporannya dengan Washington Post menjelaskan perkara ini.

Baca Juga: Ramah Lingkungan, Yuk Coba Buat Disinfektant dari Sisa Sayur dan Buah

Penulis : Danang Suryo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas.com/Washington Post


TERBARU