Luhut Sebut AS Tak Bisa Tingkatkan Kendaraan Listrik 11 Kali Lipat tanpa Indonesia, Ini Alasannya
Ekonomi dan bisnis | 21 Juni 2024, 01:15 WIBIndonesia sebagai pemasok nikel menjajaki kerja sama dengan berbagai negara. Kerja sama paling potensial adalah dengan China.
Saat mengunjungi China beberapa hari lalu, Luhut menyoroti proyek antara Contemporary Brunp Lygend Co Ltd (CBL) dengan Indonesia Battery Corporation (IBC) di Buli, Maluku Utara.
"Saya harap NDRC (National Development and Reform Commission China) dapat mendukung kerja sama antara CBL dan IBC untuk produksi proyek battery materials dan proyek battery recycling di kawasan industri Buli, Maluku Utara,” ungkap Luhut dalam keterangan resminya, pada Jumat (15/6/).
Baca Juga: Luhut Sebut China Ingin Prabowo Berkunjung usai Jadi Presiden: Ada Agenda yang Mereka Usulkan
Luhut mengungkapkan harapannya terhadap dukungan Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional China NDRC, yang diketuai oleh Zheng Shanjie, untuk mendukung proyek pengembangan baterai di kawasan industri Buli, Maluku Utara.
CBL, atau Ningbo Contemporary Brunp Lygend Co, Ltd, didirikan pada Oktober 2020, yang merupakan kolaborasi antara Ningbo Brunp Contemporary Amperex Co, Ltd, Ningbo Lygend New Energy Co, Ltd, dan Ningbo Meishan Free Trade Port Ruiting Investment Co, Ltd.
Proyek ini berfokus pada pengembangan industri baterai kendaraan listrik dengan investasi sebesar 5,9 miliar dolar AS.
Investasi ini mencakup pengembangan teknologi baterai, integrasi sumber daya dari tambang nikel, hingga produksi dan daur ulang baterai.
Baca Juga: Menkominfo Curiga Judi Online dan Pinjol Ilegal Dimiliki Pihak yang Sama
CATL, pemegang saham utama Ningbo Brunp, memiliki teknologi baterai dengan kapasitas produksi 170,39 GWh pada akhir 2021.
Proyek CBL di kawasan industri Buli, yang mencakup 2.000 hektare, akan menjadi pusat produksi dan layanan sumber daya baterai kendaraan listrik. Proyek ini mencakup bijih nikel laterit, produk turunan nikel, bahan baku baterai energi baru, serta daur ulang baterai.
Dengan integrasi sumber daya dan teknologi serta dukungan dari kedua pemerintah, proyek ini diharapkan memperkuat posisi Indonesia dalam industri baterai global dan memperkuat kerja sama ekonomi dan teknologi antara Indonesia dan China.
Penulis : Dina Karina Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Antara