> >

Berhalangan Hadir Lagi, Pansus BLBI Bakal Panggil Anthony Salim untuk Ketiga Kali

Ekonomi dan bisnis | 10 Agustus 2022, 21:22 WIB
Konferensi pers Pansus BLBI DPD RI (Sumber: istimewa)

Wakil Ketua Pansus BLBI Sukiryanto ingin meminta kejelasan supaya bisa mengungkap kasus BLBI dengan gamblang.

“Mengingat kami adalah lembaga (DPD -red) yang tidak ada intervensi dari pihak manapun kami mewakili daerah,” tuturnya.

Sukiryanto menyebutkan rakyat memikul beban bunga rekap hutang BLBI yang harus dibayarkan per tahun. Dana Rp48 triliun (per Juni 2022) bisa dimanfaatkan untuk membangun jembatan di daerah atau subsidi.

Pendalaman terhadap Fadel Muhammad

Pansus BLBI DPD RI menanyakan beberapa pertanyaan pendalaman terhadap Fadel Muhammad terutama klaim kasus Bank Intan sudah selesai.

Baca Juga: Penarikan Piutang Kurang dari 25 Persen, Satgas BLBI Butuh Dukungan Penuh Pemerintah

Menanggapi hal tersebut, Fadel Muhammad, yang juga Mantan Gubernur Gorontalo mengemukakan telah memenangkan Peninjauan Kembali (PK) di level Mahkamah Agung (MA) dalam kasus BLBI Bank Intan.

“Kami bawa semua dokumen yang membuktikan bahwa kami sudah memenangi PK. Setelah ini kami akan serahkan kepada Pansus,” kata Fadel.

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU