> >

Sebagian Warga Kalteng yang Di-PHK saat Pandemi Kini Jadi Pengusaha

Ekonomi dan bisnis | 8 Oktober 2021, 13:00 WIB
Seorang pekerja di salah satu UMKM di Kota Pariaman, Sumatera Barat sedang memasak makanan ringan khas daerah itu. (Sumber: Kompastv/Ant)

PALANGKA RAYA, KOMPAS.TV – Sebagian warga di Kalimantan Tengah (Kalteng) yang kehilangan pekerjaan akibat pandemi kini menjadi pengusaha kecil dan menengah.

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kalteng mencatat, pada 2020 sebanyak 157 perusahaan swasta melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 340 karyawannya, sedangkan 2.126 karyawan dirumahkan sementara.

Di Palangkaraya, Ibu kota Kalteng, setidaknya 1.877 karyawan terkena PHK dan dirumahkan sepanjang 2020-2021. Beruntungnya, kondisi ini juga memicu kreativitas warga.

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) Kalteng Ati Mulyati mengatakan, saat ini ada penambahan pelaku usaha baru yakni, mencapai 63 persen.

Pada Desember 2019, UMKM Kalteng tercatat lebih kurang 40.000 unit. Jumlahnya lantas bertambah menjadi 70.422 unit pada 2020.

”Banyak karyawan yang dirumahkan memilih berbisnis kecil, mikro hingga menengah,” ujar Ati.

Menurut Ati, hal itu juga didorong adanya bantuan sosial bagi pelaku usaha dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional. Anggaran pemerintah pusat dan daerah kini difokuskan untuk memulihkan ekonomi dengan memberikan stimulus hingga pendampingan kepada pelaku UMKM.

Baca Juga: Dorong Poduktivitas UMKM, Promo Tambah Daya Listrik Hingga 31 Oktober 2021,

”Kami minta bantuan pemerintah pusat yang langsung direspons. Saat ini, kami  gencar melakukan pelatihan dan pendampingan kewirausahaan kepada pelaku UMKM,” jelasnya.

Ati menjelaskan, untuk memfasilitasi para pelaku usaha tersebut, Pemerintah Provinsi Kalteng bekerja sama dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalteng. Kantor Perwakilan BI Kalteng memandang perlunya strategi yang tepat untuk mendongkrak usaha, salah satunya melalui pengembangan digital.

Dari situ, kedua pihak sepakat membuat sebuah situs bersama, yaitu Belanjakalteng.com. Situs itu dibuat untuk melayani pelaku usaha agar bisa menjual produknya dengan menggunakan media gratis buatan pemerintah.

Selain itu, sejak 2019 hingga 2021, pihaknya gencar memberikan pelatihan dan pendampingan kepada pelaku usaha yang kian banyak menggunakan media digital. Setidaknya 2.735 pelaku usaha mengikuti pelatihan kewirausahaan.

Kristina (32), warga Rajawali, Kota Palangkaraya, kini tengah memberanikan diri berjualan bakso goreng dengan aneka sambal. Perempuan yang sebelumnya bekerja di hotel ini belajar dari Youtube saat mempersiapkan semuanya. 

Meski sebelumnya ia hanya menggunakan meja dan peralatan seadanya. Kini, dengan berbagai akses bantuan dari pemerintah, ia bisa membuat tempat berjualan di pinggir jalan.

Ada juga Ardian, mantan pegawai salah satu restoran di Palangkaraya yang tutup saat pandemi, kini berjualan aneka minuman. Lapaknya menggunakan mobil yang diparkir di sekitar taman kota.

”Namun, saya belum pernah dapat bantuan. Belum tahu caranya,” katanya.

Untuk itu, bantuan berbagai pihak mutlak diperlukan untuk menjamin usaha mereka berkelanjutan.

Baca Juga: Kemnaker: Hingga Awal Agustus 2021, 538.305 Pekerja di-PHK

 

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV/Kompas.id

Tag

TERBARU