> >

Kelanjutan Pembangunan Smelter Manyar PT Freeport, Bakal Beroperasi Penuh pada 2024

Ekonomi dan bisnis | 29 September 2021, 07:27 WIB
Salah satu tahap proses konsentrat tembaga dari PT Freeport Indonesia yang diolah menjadi katoda di PT Smelting, Gresik Jawa Timur, Sabtu (24/8/2019). (Sumber: Kompas.id/Agnes Swetta Panda)

Pemerintah pada 2018 mensyaratkan adanya smelter untuk meningkatkan nilai tambah dari bahan tambang sebagai bagian dari program hilirisasi nasional.

Dalam pembangunan Smelter Manyar, PT Freeport bekerja sama dengan PT Chiyoda International Indonesia. Investasi yang diguyurkan mencapai 2,7 miliar dollar AS.

Sebagai informasi, smelter tembaga Manyar itu mulai dibangun Juli lalu.

Saat beroperasi penuh, pabrik yang berada di kawasan ekonomi khusus JIIPE Gresik itu bisa mengolah hingga 2 juta konsentrat tembaga yang didatangkan dari Timika, Papua.

Smelter Manyar merupakan smelter kedua yang dimiliki PT Freeport Indonesia setelah yang pertama dibangun di Gresik pada 1996 di bawah PT Smelting dengan kapasitas olah 1 juta konsentrat.

Baca Juga: Proyek Smelter Lambat, Kementerian ESDM Tegur Freeport Indonesia

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV/Kompas.id


TERBARU