Kompas TV travel jelajah dunia

5 Tradisi Lebaran di Luar Negeri yang Mirip dengan Indonesia, Ada Mudik dan Halalbihalal

Kompas.tv - 29 April 2022, 13:40 WIB
5-tradisi-lebaran-di-luar-negeri-yang-mirip-dengan-indonesia-ada-mudik-dan-halalbihalal
Ilustrasi. Tradisi lebaran di Turki. (Sumber: Tribunnews)
Penulis : Dian Nita | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Lebaran tidak hanya menjadi hari besar bagi umat Islam di Indonesia tapi juga masyarakat Muslim di luar negeri.

Di Indonesia, Lebaran selalu identik dengan mudik, silaturahmi, dan menyajikan makanan khas seperti nastar, kue kacang, putri salju dan lainnya. 

Sama seperti di Indonesia, negara-negara ini memiliki tradisi Lebaran yang berbeda-beda sesuai budaya setempat.

Berikut tradisi lebaran di luar negeri yang mirip dengan tradisi Lebaran di Indonesia, melansir berbagai sumber, Jumat (29/4/2022).

1. Lebaran di Afrika 

Lebaran di Afrika ternyata tidak jauh berbeda dengan di Indonesia, seperti halnya berkumpul dengan keluarga setelah salat Ied.

Saat kumpul keluarga itu lah, berbagai makanan khas Lebaran disajikan, seperti vermicelli, hidangan mirip bihun.

Di Hari Raya Idulfitri, mereka juga bermaaf-maafan sekaligus bertukar hadiah satu sama lain.

2. Lebaran di Malaysia 

Tradisi Lebaran di Malaysia tidak jauh berbeda dengan di Indonesia. Mereka juga bisa melakukan mudik untuk berkumpul dengan keluarga.

Baca Juga: 4 Tradisi Takbiran Berbagai Negara: dari Pawai hingga Chaand Raat di India

Ada banyak sekali makanan khas lebaran yang biasa disajikan saat Lebaran di Malaysia seperti ketupat, rendang, nasi lemang dan lainnya.

Makanan-makanan tersebut disajikan untjk tamu-tamu yang datang untuk bersilaturahmi.

3. Tradisi Lebaran di Turki 

Tradisi lebaran di Turki bernama Ramazan Bayrami (festival Ramadhan) atau Seker Bayrami (festival manisan). 

Orang-orang muda akan menemui orang yang lebih tua dan mencium tangan kanan mereka, lalu metakakannya di dahi sembari menyampikan salam Bayram.  

Anak-anak kecil di Turki juga akan berkeliling dari rumah ke rumah untuk mengucapkan selamat Bayram. Sebagai gantinya mereka diberi permen dan uang.  

Tidak hanya di Indonesia yang suka memakai baju baru di Hari Raya Idulfitri, umat Islam di Turki juga memakai baju Lebaran.

Dalam merayakan Lebaran, masyarakat Indonesia biasanya akan mengenakan pakaian baru, tradisi tersebut juga ada di Turki.

Muslim Turki akan mengenakan baju baru yang disebut bayramlik.

Mereka juga akan saling mendoakan dengan dengan kalimat Bayraminiz Mubarek Olsun yang artinya adalah Semoga Bayram (Idulfitri) Anda diberkati.    

4. Lebaran di Islandia

Perayaan Lebaran di Islandia biasanya dilakukan di masjid Reykjavik yang ada di ibu kota Islandia.

Baca Juga: Contoh Sungkem Lebaran Bahasa Jawa yang Cocok Diucapkan di Hari Raya Idulfitri

Umat Islam di Islandia kebanyakan merupakan pendatang dari negara-negara Asia dan Timur Tengah.

Oleh karena itu, saat di masjid mereka akan membawa makanan khas Lebaran negara masing-masing.

5. Lebaran di Arab Saudi

Tradisi lebaran di Arab Saudi mungkin sedikit berbeda dengan di Indonesia bahkan lebih meriah.

Orang-orang di Arab Saudi akan menggelar pertunjukkan seni di hari Lebaran seperti teater, pembacaan puisi, parade musik, tari dan bermacam-macam seni lainnya. 

Setelah melaksanakan salat Idulfitri, mereka akan makan bersama keluarga dan  mendatangi setiap rumah saudara dan tetangga.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x