Kompas TV tekno aplikasi

Ini 5 Fitur WhatsApp Terbaru yang Diprediksi Bakal Dirilis 2022

Kompas.tv - 29 Desember 2021, 17:04 WIB
ini-5-fitur-whatsapp-terbaru-yang-diprediksi-bakal-dirilis-2022
Ilustrasi aplikasi WhatsApp (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Desy Afrianti

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Begini Cara Ekspor Chat WhatsApp ke Dokumen Format TXT

Batas waktu untuk hilangkan pesan

Saat ini WhatsApp mengizinkan pengguna untuk menghapus pesan yang telah dikirim dalam kurun waktu 1 jam, 8 menit, dan 16 detik.

Namun saat ini, WhatsApp dikabarkan tengah berupaya untuk dapat memperpanjang durasinya.

Aplikasi pesan instan ini tengah menguji batas waktu penghapusan pesan menjadi 7 hari dan 8 menit agar pengguna dapat menghapus pesan yang tidak diinginkan kapan pun mereka mau. 

Reaksi pesan

Pada 2022 WhatsApp memungkinkan akan meluncurkan fitur reaksi pesan. 

Fitur ini memungkinkan pengguna dapat merespons dengan memberikan emoji pada sebuah pesan yang dikirimkan. 

Adapun fitur ini mirip dengan reaksi pesan Facebook dan Instagram.

Editor foto

Aplikasi pesan milik Meta ini sempat mengumumkan bahwa perusahaan akan memperbarui fitur WhatsApp Web dengan fitur editor foto.

Nantinya, pengguna dapat mengedit foto sebelum mengirimkannya kepada orang lain sat memakai WhatsApp web di Dekstop.

Baca Juga: Asik! Pengguna WhatsApp Kini Bisa Dengarkan VN Alias Pesan Suara Sebelum Dikirim, Begini Caranya




Sumber : DNA India




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x