JAKARTA, KOMPAS.TV - Masyarakat saat ini sering mencari dan melakukan download aplikasi kloningan atau WhatsApp modifikasi (WA Mod), seperti WhatsApp GB. Perlu diketahui, ada ancaman akun WhatsApp diblokir, bila pengguna terus menggunakan APK (Android Package Kit) tidak resmi.
Saat ini memang bertebaran banyak aplikasi kloningan, mulai WhatsApp GB, Yo WhatsApp hingga WhatsApp Plus.
Pengguna men-download aplikasi tak resmi WhatsApp itu karena memiliki fitur-fitur berbeda, seperti emoji yang bervariasi hingga dual akun.
Akan tetapi, pihak WhatsApp memperingatkan akan melakukan pemblokiran pada akun pengguna WhatsApp GB dan berbagai aplikasi kloningan.
Baca Juga: Mudah Dilakukan, Gunakan Cara Ini Untuk Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus
Seperti diketahui, WhatsApp GB adalah aplikasi WhatsApp Mod yang beredar secara tak resmi. Aplikasi ini dapat digunakan di ponsel Android, tapi tidak bisa ditemukan di Play Store.
Orang yang tertarik biasanya men-download aplikasi GB WhatsApp dalam bentuk file APK dari pihak ketiga, seperti situs web.
Pihak WhatsApp sendiri tak menyetujui keberadaan aplikasi-aplikasi semacam itu.
“Aplikasi yang tidak didukung, seperti WhatsApp Plus, GB WhatsApp, atau aplikasi yang mengklaim dapat memindahkan chat WhatsApp Anda antar telepon, adalah versi WhatsApp modifikasi,” tulis pihak WhatsApp dilansir dari situs resmi mereka.
Pihak pengembang juga memperingatkan bahwa mereka tidak bisa menjamin keamanan penggunaan WhatsApp GB dan APK sejenis.
”Aplikasi tidak resmi ini dikembangkan oleh pihak ketiga dan melanggar ketentuan layanan kami. WhatsApp tidak mendukung aplikasi pihak ketiga ini karena kami tidak dapat memvalidasi praktik keamanannya,” jelas WhatsApp.
Lebih jauh, pengguna APK tak resmi itu juga terancam diblokir sementara hingga block permanen.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.