Meski sepele, case atau casing pada smartphone bisa memberikan kesan baru lho.
Dengan tampilan baru dari luar, tentu akan membuat kamu tidak bosan menggunakan smartphone kamu.
Coba pilih warna casing seusai kesukaan kamu atau bahkan kamu bisa membuat desain casing sendiri seperti yang kamu inginkan.
Baca Juga: Hal yang Perlu Dilakukan Sebelum Ganti Smartphone
4. Ganti secara rutin wallpaper
Mengganti wallpaper dengan gambar baru tiap pekan atau tiap hari akan menambah kesan yang berbeda di smartphone kamu.
Bahkan sekarang di sebagian smartphone menawarkan fitur ganti otomatis wallpaper secara berkala yang membuat kamu tak perlu susah-susah menggantinya secara manual.
Di toko aplikasi juga banyak tersedia aplikasi wallpaper yang bisa kamu unduh secara gratis untuk mendapatkan gambar yang bagus untuk smartphone kamu.
5. Ubah tampilan aplikasi dan widget di smartphone kamu
Tata letak layar beranda yang itu-itu saja tentu akan membuat kamu terasa bosan dengan smartphone kamu.
Mengganti tampilan aplikasi dan widget bisa menjadi salah satu opsi agar smartphone kamu terlihat seperti baru.
Di beberapa ponsel bahkan sudah ada yang menawarkan fitur powerful untuk mengubah tampilan aplikasi dan widget.
Sehingga kamu bisa dengan mudah memilih tampilan layar baru di beranda smartphone kamu.
6. Install aplikasi pihak ketiga
Ketika sebuah smartphone baru muncul, mereka pasti akan membawa pembaruan dari versi yang sebelumnya.
Namun dalam beberapa contoh, bisa juga sebuah smartphone lama memiliki fitur layaknya smartphone terbaru.
Yaitu dengan cara menggunakan bantuan dari aplikasi pihak ketiga. Sebagai contoh apabila smartphone kamu tidak bisa mengambil foto dengan format RAW, kamu bisa menginstal aplikasi yang bisa memberikan fitur tersebut.
Atau jika kamera kamu tidak bisa melakukan foto bokeh, banyak pula aplikasi yang tersedia dengan menawarkan fitur tersebut.
Jadi intinya, kamu masih bisa menggunakan fitur terbaru ponsel jika bisa menemukan aplikasi pihak ketiga yang cocok digunakan di smartphone kamu.
Baca Juga: Awas, Baterai Smartphone Cepat Rusak jika Kerap Lakukan 4 Hal Ini
Sumber : Kompas TV/Life Hacker
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.