Kompas TV religi beranda islami

Niat Puasa Ayyamul Bidh 15, 16, 17 November 2024, Beserta Tata Cara dan Doa Buka Puasa

Kompas.tv - 14 November 2024, 15:08 WIB
niat-puasa-ayyamul-bidh-15-16-17-november-2024-beserta-tata-cara-dan-doa-buka-puasa
Jadwal puasa ayyamul bidh November 2024 (Sumber: Freepik)
Penulis : Dian Nita | Editor : Iman Firdaus

Nawaytu shauma ayyâmilbîd lillâhita’âlâ.

Artinya: “Saya niat puasa Ayyamul Bidl (hari-hari yang malamnya cerah), karena Allah ta’âlâ.”

Baca Juga: Santri Terluka Dianiaya Senior Karena Senggolan saat Buka Puasa di Ponpes, Alami Luka di Wajah

Tata Cara Puasa Ayyamul Bidh November 2024

1. Mengucapkan niat puasa dilakukan sejak malam hari, hingga siangnya sebelum masuk waktu zawal (saat matahari tergelincir ke barat), dengan syarat belum melakukan hal-hal yang membatalkan puasa sejak terbit fajar atau sejak masuk waktu subuh.

2. Melaksanakan puasa dengan menahan diri dari segala hal yang membatalkan, seperti makan, minum dan semisalnya dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari.

3. Menjaga diri dari hal-hal yang membatalkan pahala puasa seperti berkata kotor, menggunjing orang, dan segala perbuatan dosa.

4. Berbuka puasa saat tiba waktu maghrib

Doa Buka Puasa Ayyamul Bidh November 2024

اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَعَلى رِزْقِكَ أفْطَرْتُ ذَهَبَ الظَّمأُ وابْتَلَّتِ العُرُوقُ وَثَبَتَ الأجْرُ إِنْ شاءَ اللَّهُ تَعالى

Allâhumma laka shumtu wa ‘alâ rizqika afthartu dzahaba-dh-dhama’u wabtalatil ‘urûqu wa tsabatal ajru insyâ-allâh ta‘âlâ

Artinya, “Ya Allah, untuk-Mulah aku berpuasa, atas rezekimulah aku berbuka. Telah sirna rasa dahaga, urat-urat telah basah, dan (semoga) pahala telah ditetapkan, insyaaallah.”

 


 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x