JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut informasi mengenai jadwal buka puasa hari ini, Jumat (14/4/2023), untuk wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek), dan Bandung.
Umat Islam akan segera mengakhiri ibadah puasanya hari ini atau hari ke-23 Ramadan 1444 Hijriah.
Untuk itu, mengetahui waktu buka puasa yang ditandai dengan azan magrib menjadi krusial. Namun perlu diingat, waktu azan magrib atau berbuka puasa di wilayah Indonesia berbeda-beda.
Untuk memudahkan, Kompas.TV merangkum jadwal buka puasa hari ini untuk wilayah Jabodetabek dan Bandung, seperti diterbitkan Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia.
Baca Juga: Resep Lidah Kucing Anti Gagal, Kue Kering Lebaran Mudah Dibuat yang Berasal dari Belanda
Jakarta
Magrib 17:55
Bogor
Magrib 18:00
Depok
Magrib 17:56
Tangerang
Magrib 17:56
Bekasi
Magrib 17:55
Bandung
Magrib 17:56
Sebelum membatalkan puasa, umat Islam dianjurkan membaca doa berbuka puasa, yang berbuyi:
Allahumma laka shumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamarraahimiin.
Artinya: “Ya Allah, karena-Mu aku berpuasa, dan dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah diri, dan atas rezeki-Mu aku berbuka puasa, dengan rahmat-Mu ya Allah Tuhan Maha Pengasih.”
Baca Juga: Rahasia Resep Kue Kering Lebaran 2023 agar Renyah dan Tahan Lama seperti yang Dijual di Toko
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.