Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Kronologi Pemuda Karang Taruna di Gunungkidul Tewas Diduga Tertembak Polisi

Kompas.tv - 15 Mei 2023, 11:22 WIB
kronologi-pemuda-karang-taruna-di-gunungkidul-tewas-diduga-tertembak-polisi
Tangkapan layar insiden senjata laras panjang tiba-tiba memuntahkan peluru dan menewaskan satu orang di Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta. (Sumber: Istimewa)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Desy Afrianti

Tak hanya itu, warga juga mendatangi Mapolsek Girisubo setelah kejadian dan meminta kejelasan hukum dalam kasus ini.

Sementara informasi teranyar polisi yang diduga melakukan penembakan telah dibawa ke Polres Gunungkidul.

Baca Juga: Teror Penembakan Puskesmas Depok 1 Sleman, Polisi: Pelaku Lepas Tembakan 9 Kali

"Yang jelas, kami pergi ke sana untuk mencari keadilan. Katanya oknum polisi ini sudah diamankan," kata David.

Dilaporkan Kompas.com, panggung musik masih berdiri, dan sekitar 20-an meter dari rumah duka Aldi dipenuhi ratusan pelayat.

Sebelumnya diberitakan insiden dugaan penembakan ini diunggah oleh akun Instagram @merapi_uncover.

Menurut laporan dari akun tersebut, kejadian ini bermula ketika terjadi keributan antara penonton dalam sebuah acara hiburan kampung.

Baca Juga: Viral, Pedagang Baju Bekas di Gedebage Todong Pisau ke Pembeli Wanita!

Tiba-tiba terdengar suara letusan dan anggota karang taruna terkapar dengan tubuhnya bersimbah darah.

Meski segera dibawa ke rumah sakit, nyawa korban tidak dapat tertolong.

"Lukanya tembus dan akhirnya meninggal dunia," tulis akun tersebut.

Polda DIY mengonfirmasi bahwa seorang warga Kalurahan Nglindur, Kapanewon Girisubo, Kabupaten Gunungkidul, tertembak dalam insiden tersebut.

"Betul, kami sudah mendapat laporannya," kata Kasubbid Penmas Bidhumas Polda DIY AKBP Verena SW, Senin (15/5/2023) dikutip dari Tribun Jogja.




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x