Kompas TV regional peristiwa

Said Abdullah-Khofifah Raih Penghargaan PWI Jatim Award Kategori Tokoh Nasional

Kompas.tv - 27 Maret 2022, 13:42 WIB
said-abdullah-khofifah-raih-penghargaan-pwi-jatim-award-kategori-tokoh-nasional
Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI MH Said Abdullah menerima anugerah PWI Jatim Award 2022 kategori Tokoh Nasional dalam puncak Hari Pers Nasional (HPN) Jawa Timur yang berlangsung di Wisata Bahari Lamongan, Jatim, Sabtu, (26/3/2022). (Sumber: Dok. BPIP)
Penulis : Elva Rini

LAMONGAN, KOMPAS.TV – Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI MH Said Abdullah dan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menerima anugerah PWI Jatim Award 2022 kategori Tokoh Nasional.

Penghargaan ini diumumkan dalam puncak Hari Pers Nasional (HPN) tingkat Jawa Timur yang berlangsung di Wisata Bahari Lamongan, Jawa Timur, Sabtu, (26/3/2022).

Saat acara perayaan HPN Jatim, Said tidak hadir secara langsung karena bertepatan dengan jadwal terbang menghadiri tugas partai PDI Perjuangan.

“Beliau sudah berencana hadir namun mendadak ada panggilan tugas. Penyerahan penghargaan akan kami atur kemudian,” jelas Lutfil Hakim, Ketua PWI Jatim dalam keterangannya.

Said Abdullah, pria kelahiran Sumenep 22 Oktober 1962 ini terpilih sebagai penerima PWI Award Jatim 2022 karena dianggap berhasil dalam bidang politik anggaran berkeadilan.

Said yang dikenal ahli bidang penyusunan anggaran ini duduk di Komisi XI DPR RI.

Dirinya dikenal sebagai tokoh politik berpengaruh pada konstelasi perpolitikan nasional. Gaya kepemimpinan solidarity maker menjadikan Said mudah diterima, bukan hanya di kalangan anggota DPR RI, namun juga lintas parpol dan pemeritahan.

Posisi sebagai Ketua Banggar dinilai mampu menjembatani dan menyeimbangkan kepentingan seluruh penerima dan pengguna anggaran.

Baca Juga: Peringati Hari Pers Nasional, Jokowi Berharap Media Jadi Pegangan Masyarakat Agar Tak Termakan Hoaks

Said juga dikenal taktis dan efektif dalam memimpin sidang anggaran, termasuk dalam melakukan sinkronisasi hasil pembahasan komisi, maupun pada pembahasan laporan realisasi dan prognosis yang berkaitan dengan APBN.

Hal ini juga terlihat saat pembahasan pokok-pokok penjelasan atas RUU Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBN.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x